Sambangi Masyarakat Desa Bengkuang, Bripka Lukman Saputra Sampaikan Pesan Kamtibmas
BANYUASIN - Bhabinkamtibmas Polsek Betung Polres Banyuaain Bripka Lukman Saputra bersama dengan Camat Suak Tapeh Bambang Setiadi SE MSi dan Kasi PPd Suhendra SSos MSi melakukan Giat " Polisi Sanjo "
Dalam giat Polisi Sanjo tersebut Bripka Lukman Saputra menyambangi kediaman Bapak Mashar di Desa Bengkuang Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin, Selasa (13/12) kemarin.
Dikesempatan itu Bripka Lukman memberikan himbauan terkait kamtibmas, agar selalu bersama-sama dalam menjaga keamanan dan kenyamanan Desa.
"Dengan adanya kegiatan ini, masyarakat bisa lebih terbuka dalam menyikapi keadaan dan selalu waspada serta bisa menjalin kerja sama dengan pihak kepolisian dengan baik," ucap Bripka Lukman.
Terpisah, Kapolsek Betung Iptu Gunawan Sahferi SH MPd mengatakan bahwa dengan adanya kegiatan sambang yang dilakukan oleh bhabinkamtibmas, masyarakat dapat merasakan langsung kehadiran polisi.
"Dengan kehadiran Bhanbinkamtibmas detengah-tengah masyarakat, polri selalu dekat dengan masyarakat sesuai dengan fungsinya Polri adalah Pengayom dan Pelayan masyarakat," jelas Iptu Gunawan Sahferi. (Adm).