Peduli Sesama, Personil Sat Binmas Polres Banyuasin Santuni Anak Yatim Piatu
BANYUASIN -- Personil Sat Binmas Polres Banyuasin Polda Sumsel, melaksanakan kegiatan menyantuni anak yatim piatu dalam wilayah Kelurahan Kayuara Kuning Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, Kamis (08/12).
Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafii SIK MSi melalui Kasat Binmas Polres Banyuasin AKP Yani Iskandar SH mengatakan bahwa, pemberian santunan untuk anak yatim piatu merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.
"Bantuan ini diberikan langsung oleh Personil Sat Binmas Polres Banyuasin dan diteruskan kepada anak yatim piatu dalam wilayah Kelurahan Kayuara Kuning," kata Kasat Binmas Polres Banyuasin AKP Yani Iskandar.
Santunan ini untuk meringankan beban para anak – anak yatim piatu dan diharapkan bisa menjadi contoh pada masyarakat untuk peduli terhadap sesama. “Sebagian rezeki kita adalah hak mereka yang membutuhkan,” ujar AKP Yani Iskandar.
Dia juga berharap semoga bantuan yang diberikan ini dapat bermanfaat dan berguna bagi mereka yang membutuhkan."Semoga kedepan kegiatan peduli sesama di ikuti oleh masyarakat untuk membantu saudara kita yang membutuhkan nya," tandas AKP Yani Iskandar.
Dikatakan Kasat Binmas Polres Banyuasin bahwa giat santunan ini sekaligus untuk menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat dalam wilayah Kelurahan Kayuara Kuning. (Adm).