Jelang Akhir Tahun, Pemdes Air Senggeris Gelar Kerja Bakti Bersihkan Lingkungan Desa
BANYUASIN -- Salah satu kebudayaan yang menjadi identitas masyarakat desa adalah kerja bakti. Kegiatan ini dengan tujuan melakukan kegiatan tertentu salah satunya adalah kerja bakti untuk membangun infrastruktur atau membersihkan lingkungan sekitar yang dilaksanakan secara gotong royong.
Seperti halnya yang dilakukan oleh Pemdes Air Senggeris Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin. Dimana menjelang akhir tahun 2022, dengan
mengadakan gotong royong bersama dan membersihkan lingkungan desa, Rabu (29/12).
Kegiatan gotong royong tersebut di koordinir langsung oleh Kepala Desa (Kades) Air Senggeris Ardiansyah,
bersama aparat desa, BPD, serta masyarakat yang ikut terlibat dalam melaksanakan kegiatan ini.
Kades Air Senggeris Ardiansyah mengatakan kerja bakti membersihkan lingkungan desa ini dilakukan untuk menciptakan lingkungan yang sehat, bebas dari kotoran, sampah dan rumput. Dengan lingkungan yang sehat, kita tidak akan mudah terserang berbagai penyakit.
"Kebersihan lingkungan juga sangat berpengaruh terhadap kenyamanan, keindahan dan keasrian lingkungan" terang Kades Ardiansyah seraya menyebut kegiatan ini juga untuk menjalin tali silaturahmi antara Pemdes dan masyarakat.
"Selain itu kegiatan ini juga bertujuan untuk membina hubungan sosial serta rasa kebersamaan dan rasa memiliki yang ditumbuhkan di masyarakat, sehingga harapannya perangkat desa, serta masyarakat Desa Air Senggeris menjadi kompak dan bersatu untuk kemajuan desa"tutur dia.
Dihimbaunya juga kepada seluruh aparat desa bila ada kerja bakti untuk kompak ikut serta dan sebagai aparat desa sebagai penyambung lida untuk disampaikan kepada masyarakat."Begitu juga kalau ada warga yang meninggal harus kompak,"imbuh dia.
"Begitu juga kalau ada warga yang sakit tolong dikasih tau dan kalau tidak ada kendaraan untuk ke rumah sakit saya bertanggung jawab. Jangan sampai ada kesan yang dianak tirikan karena semua warga saya," tandas dia.
Sementara Kasi Pemerintahan Desa Air Senggeris Nopi Asri, sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan Kades Ardiansyah, dengan menggerakan seluruh aparat desa dan masyarakat melaksanakan gotong royong membersihkan lingkungan desa.
"Kami sangat mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh Kades Ardiansyah, dimana menjelang akhir tahun diadakannya kerja bakti dengan melaksanakan gotong royong membersihkan lingkungan desa," ujar Nopi.(Adm).