News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Aklamasi, Fitrudin Wijaya Terpilih Ketua PPI Banyuasin

Aklamasi, Fitrudin Wijaya Terpilih Ketua PPI Banyuasin


BANYUASIN - Fitrudin Wijaya SH MSi  terpilih Ketua Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Banyuasin periode 2022-2027. Fitrudin Wijaya terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke- 1 di Balai Diklat Banyuasin, Minggu (18/12) kemarin.


Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Talang Kelapa Salinan SSos MSi diwakili Ketua PPI Sumsel Eko Wahyudi.ST 

.Majelis Pertimbangan Organisasi PPI Banyuasin Didik IstadinSH MSi, beserta p pengurus PPI Kabupaten Banyuasin.


Pimpinan Sidang Muskab I, Gusti Jatun Sundoro SH menjelaskan dari proses pendaftaran bakal calon hingga verifikasi ada 2 dicalonkan tetapi 1 yang melengkapi berkas dan lolos verifikasi. Sehingga hanya ada calon tunggal dan otomatis terpilih sebagai ketua PPI Kabupaten Banyuasin 5 tahun kedepan.


"Terpilihnya Fitrudin Wijaya menjadi Ketua PPI Kabupaten Banyuasin secara aklamasi karena hanya ada satu calon yang mendaftar," jelas Gusti Jatuh.


Salinan SSosnM.Si berpesan agar PPI bisa menjadi tauladan yang baik guna menciptakan generasi muda yang berkarakter dan profesional serta dapat memberikan kontribusi positif dalam kegiatan-kegiatan khususnya di Kabupaten Banyuasin.


"Saya berharap PPI Kabupaten Banyuasin dapat membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kuallitas sumber daya manusia khususnya di kalangan milenial,"ujar Salinan.


Sementara Ketua terpilih PPI Banyuasin Fitrudin Wijaya SH MSi menyampaikan terima kasih kepada seluruh panitia dan seluruh keluarga besar PPI Banyuasin karena telah sukses melaksanakan Muskab ke-II ini.


Ia berharap dukungan kepada seluruh anggota untuk bersama-sama membesarkan dan membangun PPI di Kabupaten Banyuasin. 

Ia sadar hal tersebut tak bisa ia lakukan seorang diri tanpa ada dukungan anggotanya."Kedepan kita bersama-sama berjuang agar PPI Kabupaten Banyuasin dapat lebih baik lagi,"ucap Fitrudin Wijaya. (Adm)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.