Karang Taruna Adalah Wadah Pengembangan Generasi Muda
BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.co.id-- Organisasi Karang Taruna adalah Wadah pengembangan generasi pemuda yang lahir pada 26 September 1960 atau 61 tahun lalu, berdiri kokoh hingga saat ini dari tingkat Pusat hingga tingkat Desa menjadi pemersatu pemuda-pemudi di Indonesia.
Hal tersebut diungkapkan oleh Ketua Karang Taruna Kabupaten Banyuasin Arfani yang diwakili Sekretaris Karang Taruna Banyuasin Saybani Aswari SE MSi saat melakukan kunjungan silaturahmi Penguatan Kepengurusan Karang Taruna Kecamatan Suak Tapeh dan desa yang bertempat di halaman Kantor Kecamatan Suak Tapeh, Sabtu (19/11).
Saybani Aswari menyampaikan beberapa program pokok Karang Taruna Kabupaten Banyuasin mengenai Pertanian, Wisata dan lain-lainnya, kami juga berharap Karang Taruna dari tingkat Kecamatan hingga tingkat Desa bisa sejalan.
Selain itu Saybani sapaan akrabnya menyebutkan, sehingga nantinya kita bisa menjadikan anak-anak muda yang kreatif dan inovatif peduli dengan kemajuan dan kesejahteraan warga, sesuai dengan tujuan karang taruna yang dirumuskan dalam Permensos RI nomor 25 tahun 2019.
"Perlu kami sampaikan bahwa di organisasi Karang Taruna ini ada panduan dan pedomannya No. 77 tahun tahun 2010 sesuai dengan AD/ART," ungkap dia seraya menyebut bahwa sengaja melakukan kunjungan silaturahmi ini ingin tahu sejauh mana perkembangan Karang Taruna di Kecamatan Suak Tapeh dan desa.
Dikesempatan yang sama Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi menyampaikan bahwa Karang Taruna adalah wadah anak mudah untuk berkarya baik ditingkat Kabupaten, Kecamatan dan desa. Pemuda khususnya Karang Taruna harus memiliki jiwa mandiri, inovatif, kreatif serta komunikatif dalam berkarya.
"Karang Taruna juga harus menjadi motor penggerak pemberdayaan di tengah-tengah masyarakat dalam mendukung peningkatan program pembangunan di daerah," ucap Sashadiman Ralibi.
Seperti berkarya dalam menciptakan solusi permasalahan sosial di tengah masyarakat utamanya menanggulangi degradasi moral agar generasi anak muda bangsa lepas dari pengaruh budaya luar yang semakin mengkhawatirkan.
"Karena, sebagai wadah tempat bernaungnya pemuda/pemudi, Karang Taruna sesuai Peraturan Mensos RI jelas telah mengamanatkan sebagai mitra strategis pemerintah untuk mewujudkan program pembangunan, khususnya di bidang kepemudaan," jelas dia.
Sementara Ketua Karang Taruna Suak Tapeh Arbiansyah diwakili Sekretaris Karang Taruna Suak Tapeh Mustakim
dalam sambutannya mengatakan mengapresiasi Karang Taruna Banyuasin yang telah menggelar acara kunjungan silaturahmi dalam penguatan kepengurusan Karang Taruna Kecamatan dan desa.
"Terimakasih kepada seluruh pengurus Karang Taruna Banyuasin, mendapat tempat khusus di hati saya, mengingat Karang Taruna Kecamatan Suak Tapeh hingga desa aktif dan diberdayakan dan programnya ditampung dalam pemerintahan desa," ungkap dia.
Mustakim mengatakan, aktifnya organisasi Karang Taruna Kecamatan dan desa ini sesuai harapan agar mandiri, inovatif, kreatif dan komunikatif dalam berkarya tidak lepas motivasi dan atensi serta kepedulian Camat Suak Tapeh," ungkap Mustakim.
Sebelumnya, Ketua Karang Taruna Kecamatan Suak Tapeh Arbiansyah diwakili Sekretaris Karang Taruna Suak Tapeh Mustakim mengucapkan selamat datang kepada Ketua Karang Taruna Banyuasin dan rombongan di Kecamatan Suak Tapeh.
Mustakim bertekad akan membawa gerbong Karang Taruna ini dalam rangka mengkaryakan pemuda/pemudi Suak Tapeh menjadi sumber inspiratif mendorong program pembangunan sesuai visi misi Bupati Banyuasin yakni Banyuasin Bangkit.
Hadir dalam acara ini Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi, Ketua Karang Taruna Banyuasin Arfani diwakili Sekretaris Karang Taruna Banyuasin Saybani Aswari didampingi Wakil Ketua III Syarif Hidayatullah, Ketua Bidang Pembinaan Organisasi Arwin Saleh, Ketua Karang Taruna Suak Tapeh Arbiansyah diwakili Sekretaris Karang Taruna Suak Tapeh Mustakim, dan Pengurus Karang Taruna dari 11 desa dalam Kecamatan Suak Tapeh. (Adm).