News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Pemdes Meranti Gelar Musrenbangdesa Tahun Anggaran 2023

Pemdes Meranti Gelar Musrenbangdesa Tahun Anggaran 2023


BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.co.id--Untuk melanjutkan program- program pemerintah terutama dibidang pembangunan, Pemerintah Desa Meranti, Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuasin, menggelar Musrenbangdesa dalam rangka dan menyepakati rencana kerja (RKPDes) tahun 2023. Kegiatan ini dilaksanakan di kantor desa setempat, Selasa (26/10). 


Kepala Desa (Kades) Meranti Paidun SPd mengatakan, untuk rencana kelanjutan pembangunan pihaknya saat ini sudah melaksanakan Musrenbangdesa tahun Anggaran 2023

"Kegiatan ini merupakan agenda rutin tahunan sebagai implementasi Rencana Pembangunan Desa,”ujar Kades Paidun.


Dalam Musrenbangdesa tersebut Kades Paidun juga memaparkan, kegiatan Desa tahun 2022 dimana pencapaian yang telah dicapai yakni pembangunan jembatan usaha tani sepanjang 21 meter dan jalan usaha tani sepanjang 119 meter yang berlokasi di wilayah dusun I.


Paidun berujar bahwa kegiatan Musrenbangdesa ini menyerap usulan dari warga yang telah di susun oleh Pemerintah Desa Meranti, baik pembangunan infrastruktur dan yang lainnya.


"Dalam musyawarah ini usulan yang diajukan kita pilih mana yang masuk skala prioritas. Pemerintah desa akan membantu, baik usulan dari pemuda, tokoh agama dan unsur lainnya," ungkap dia.


Paidun berharap, semua komponen masyarakat dapat memanfaatkan Musrenbangdesa ini sebagai acuan untuk pembangunan Desa Meranti di tahun mendatang."Mari kita bersama-sama manfaatkan momen Musrenbangdesa ini,"tutur dia.


Dikesempatan yang sama Camat Suak Tapeh Sashadiman Ralibi SAg MSi menegaskan, bahwa Musrenbangdesa tahun 2022 ini, merupakan cikal bakal kegiatan pembangunan di tahun Anggaran 2023. 


"Saya mengajak warga Desa Meranti untuk bermusyawarah, silahkan usulkan, yang terpenting jangan sampai usulan itu berbenturan antara APBDesa dengan APBN serta APBD seraya berharap usulan yang diajukan pada Musrenbangdesa dapat direalisasikan oleh Pemkab Banyuasin sehingga memberikan manfaat bagi warga Desa Meranti.


Sementara Ketua BPD Meranti Juma'ani mengatakan bahwa sebelumnya pada tanggal 9 oktober 2022 BPD telah mengadakan Musyawarah dusun (Musdus) baik di tingkat RT maupun di tingkat dusun dan berbagai macam usulan masyarakat dan sudah kami sampaikan secara tertulis kepada Pemerintah desa. 


"Perlu kami sampaikan bahwa pembangunan ini bukan milik kades ataupun BPD, tapi milik masyarakat. Untuk itu mari kita dukung apapun yang telah menjadi program kepala desa dan juga mari kita kawal bersama," ungkap dia. (Adm).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.