News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Polsek Muara Telang Gelar Vaksinasi di SD Negeri 2 Muara Telang

Polsek Muara Telang Gelar Vaksinasi di SD Negeri 2 Muara Telang


Banyuasin, KabaRakyatsumsel.id --Berbagai upaya dilaksanakan Polsek Muara Telang dibawa Pimpinan Iptu Kemas Junaidi, SH, dalam memutus rantai penyebaran covid-19. Salah satunya pelaksanaan Vaksin yang terus dikebut di beberapa wilayah. Tak terkecuali vaksin bagi anak anak Usia 6-11 Tahun.


Seperti halnya pada hari ini Rabu (12/01) Polsek Muara Telang bekerja sama dengan tenaga kesehatan (Nakes) Puskesmas Kecamatan Muara Telang, melaksanakan kegiatan vaksinasi dengan cara jemput bola jenjang umur

6-11 tahun yang bertempat di SD Negeri 2 Muara Telang Kabupaten Banyuasin.


"Hari ini kita mengadakan vaksinasi untuk anak anak SD Negeri 2 Muara Telang dengan cara jemput bola. Saya sampaikan kepada para Kepsek untuk segera dan segera laksanakan vaksin untuk anak anak SD yang usianya sudah memenuhi untuk dilaksanakan vaksin," kata Kapolsek Muara Telang Iptu Kemas Junaidi.


"Kegiatan Vaksinasi jemput bola ini kita dibantu oleh  tenaga kesehatan dari Puskesmas Muara Telang melaksanakan vaksinasi kepada anak anak SD Negeri 2 Muara Telang . Anak anak yang kami vaksin yang sudah berusia antara 6-11 Tahun dan dengan didampingi para guru SD Negeri 2 Muara Telang," tambah dia.


Dengan jemput bola, menurut Iptu Kemas Junaidi sangat efektit karena lebih memudahkan anak-anak maupun masyarakat umum mengakses vaksinasi. Selain itu agar pelayanan vaksinasi maksimal, pihaknya bersinergi dengan Koramil dan Puskesmas.


"Kalau sementara ini khususnya yang vaksinasi siswa SD tidak ada kendala. Karena kita kerja sama dengan Kepala Sekolah nanti dari institusi yang menggerakkan untuk vaksinasi tersebut," pungkas dia. (Adm).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.