Panitia Pilkades Pelajau Ilir Tetapkan DPT Sebanyak 487 Mata Pilih
BANYUASIN, kabarakyatsumsel.id --Setelah data pemilih diolah oleh panitia Pilkades Pelajau Ilir Kecamatan Banyuasin III Kabupaten Banyuasin, maka pada Jum'at (05/11) malam, melakukan rapat pleno penetapan DPT yang bertempat di Sekretariat Pilkades yang dihadiri oleh BPD, Calon Kepala Desa, dan seluruh Panitia.
"Pada Rapat Pleno ini telah disepakati bersama dimana telah ditetapkan DPT Desa Pelajau Ilir sebanyak 487 mata pemilih dengan rincian Laki-laki = 237 mata pemilih dan Perempuan = 250 mata pilih," kata Ketua Pilkades Pelajau Ilir Fitri Yadi, SH saat dikonfirmasi, Sabtu (06/11).
Setelah DPT di tetapkan, lanjut Fitri Yadi, selanjutnya para calon bersama panitia dan Ketua BPD menandatangani By Name-nya (BNBA) dan DPT yang telah ditetapkan dan kemudian dituangkan dalam berita acara.
"Maksud dan tujuan kenapa BNBA DPT harus ditandatangani bersama oleh calon adalah supaya di daftar pemilih setelah ditetapkan tidak boleh ada penambahan lagi, kecuali pemilih yang sudah pernah masuk di DPS namun di DPT tidak muncul, dan juga yang data pemilih meninggal dunia," ungkap dia.
Fitri Yadi menghimbau kepada masyarakat Desa Pelajau Ilir yang sudah terdaftar di DPT untuk dapat menggunakan hak suaranya pada Pemilihan Pilkades Desa Pelajau Ilir yang akan dilaksanakan pada 17 November 2021 mendatang. (Adm).