News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Rumahnya Dibedah, Nuraini Ucapkan Terima Kasih

Rumahnya Dibedah, Nuraini Ucapkan Terima Kasih


BANYUASIN,kabarakyatsumsel.id - Nuraini (65), tidak bisa membendung rasa bahagia, setelah menerima bantuan bedah rumah dari pemerintah Desa Lubuk Rengas Kecamatan Rantau Bayur.

Nenek berumur 65 tahun ini tak bisa membayangkan bakal menempati rumah yang layak. Pasalnya, setelah puluhan tahun dia bersama anaknya menempati rumah yang selalu bocor jika diguyur hujan ini.


"Saya janda pak, tinggal sama anak saya juga yang janda. Keseharian saya buruh Mantang karet, penghasilan hanya cukup untuk makan," kata Nuraini.


Dia mengaku bersyukur dan mengucapkan terimakasih kepada Bupati Banyuasin H Askolani atas program unggulannya sehingga dia bisa menempati rumah yang layak.


"Terimakasih juga kepada pak Camat, pak kades yang peduli dengan kami. Saya sangat bersyukur, mudah-mudahan rumah kami tidak bocor lagi," ujarnya.


Sementara itu, Pj Kades Lubuk Rengas Hasuar mengatakan, tahun ini ada 6 rumah warga miskin di Lubuk Rengas yang menerima bantuan bedah rumah. Salah satunya rumah nenek Nuraini.


"Untuk di Lubuk Rengas total ada 15 rumah yang tak layak huni. Tahun ini yang kita bedah 6 rumah, sisanya kita anggarkan tahun depan dari dana desa," ujarnya.


Katanya, rumah yang dibedah yakni 4x6 meter. Dia berharap awal November 2021 rumah yang dibedah semuanya selesai dan bisa ditempati calon penghuninya."Awal November ini kita harap sudah selesai dan bisa ditempati oleh calon penghuninya," ujarnya.

Camat Rantau Bayur Syaiful Azwar mengatakan untuk di Kecamatan Rantau Bayur ada 66 rumah yang akan dibedah. 66 rumah itu tersebar di 16 desa dalam wilayah Kecamatan Rantau Bayur.

"66 rumah ini dibedah dengan anggaran dana desa, sesaui dengan program pak Bupati Banyuasin. Kita targetkan di tahun 2023 tidak ada lagi warga yang menempati rumah yang tak layak," pungkas dia.  (Adm)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.