Kapolres Prabumulih Ikut Jualan Sayuran Keliling
Prabumulih, KabaRakyatsumsel.id--Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi SIk SH MH selain melaksanakan tugas sebagai orang nomor satu di Polres Prabumulih, apalagi disaat pandemi Covid-19, terus melakukan bansos.
Kali ini Kapolres melakukan kegiatan yang tak biasanya yaitu merasakan bagaimana berjualan sayuran sambil meneriakkan sayur, sayur dan ini menarik perhatian warga.
Disela kegiatan, AKBP Siswandi saat diwawancarai mengatakan saat dirinya berjalan membagikan masker, ia melihat sosok ibu tua mendorong gerobak sambil menjajakan sayuran.
"Hal ini mendorong saya ikut merasakan apa yang dirasakan masyarakat kecil apalagi saat pandemi ini, ekonomi masyarakat makin susah, apalagi para pedagang kecil seperti ibu ini," ujarnya Kamis, (2/9/2021).
Dan setelah merasakan bagaimana berjualan sayur keliling Kapolres Prabumulih AKBP SISWANDI , S.I.K., S.H., M.H langsung memberikan bantuan beras kepada penjual sayur tersebut.
Kapolres Prabumulih AKBP SISWANDI , S.I.K., S.H., M.H menambahkan bahwa kita patut prihatin dan selalu bersyukur apa yang sudah kita miliki saat ini dan dengan momen ini dihimbau kepada masyarakat Prabumulih yang ekonomi nya lebih, untuk dapat terketuk hati secara bergotong royong untuk dapat menyisihkan sebagian rezekinya untuk dapat membantu sesama, yang sama kita ketahui masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan bantuan kita semoga dengan selalu melakukan kebaikan kita dapat ganjaran dari Allah SWT.(humas)