Update COVID-19 Muba: Bertambah 23 Kasus Sembuh, 27 Positif
Sekayu, KabaRakyatsumsel.id- Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Muba, Selasa (3/8/2021) mengkonfirmasi penambahan 23 kasus sembuh dan 27 terkonfirmasi positif.
"Ada penambahan 23 kasus sembuh dan 27 terkonfirmasi positif per 3 Agustus 2021," ungkap Jubir Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Muba, Seftiani Peratita SS MKes.
Sefti merinci, adapun penambahan kasus positif di antaranya kasus 2378 perempuan usia 35 tahun asal Sekayu, kasus 2379 perempuan 56 tahun Sekayu, kasus 2380 perempuan 26 tahun Sekayu, kasus 2381 perempuan 44 tahun Sungai Keruh, kasus 2382 perempuan 37 tahun Babat Toman, kasus 2383 Laki-laki 7 tahun Lais, kasus 2384 Laki-laki 6 tahun Babat Toman, kasus 2385 Laki-laki 37 tahun Babat Toman, kasus 2386 perempuan 56 tahun Babat Toman, kasus 2387 Laki-laki 14 tahun Sekayu.
"Kemudian, kasus 2388 Laki-laki 52 tahun Sekayu, kasus 2389 Laki-laki 76 tahun Sekayu, kasus 2390 perempuan 2 hari Babat Supat, kasus 2391 Laki-laki 41 tahun Sekayu, kasus 2392 Laki-laki 71 tahun Lais, kasus 2393 Laki-laki 44 tahun Sekayu, kasus 2394 perempuan 44 tahun Bayung Lencir, kasus 2395 Laki-laki 54 tahun Bayung Lencir, kasus 2396 perempuan 18 tahun Bayung Lencir, kasus 2397 perempuan 36 tahun Babat Supat," urainya.
Selain itu, kasus 2398 Laki-laki 56 tahun Babat Supat, kasus 2399 perempuan 42 tahun Babat Supat, kasus 2400 Laki-laki 33 tahun Sekayu, kasus 2401 Laki-laki 8 tahun Sekayu, kasus 2402 perempuan 18 tahun Sekayu, kasus 2403 perempuan 36 tahun Sekayu, kasus 2404 Laki-laki 35 tahun Lawang Wetan.
Diketahui, hingga 3 Agustus 2021 ada sebanyak 2404 kasus diantaranya 2117 kasus sembuh, 169 masih dirawat, 118 kasus meninggal dunia," urainya.
Sementara itu, berdasarkan data update Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Muba 3 Agustus 2021 tercatat ada sebanyak 429 ODP 429 selesai pemantauan 0 masih dipantau, 1.199 kontak erat 1.199 kontak selesai pemantauan 0 kontak erat yang masih dipantau, 191 PDP 0 proses pengawasan 191 selesai pengawasan.