News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Kembali, Desa Talang Ipuh Salurkan BLT-DD Bulan April

Kembali, Desa Talang Ipuh Salurkan BLT-DD Bulan April


BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.id -- Pemdes Talang Ipuh kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa  (BLT- DD) untuk bulan April 2021. Dimana sebelumnya telah sukses menyalurkan BLT- DD untuk bulan Januari, Februari dan bulan Maret. penyaluran BLT tersebut dilangsungkan di halaman Kantor Desa Talang Ipuh Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin, Jum'at (11/06).


Kegiatan ini dihadiri langsung Kades Talang Ipuh Ardina yang secara simbolis menyerahkan BLT tersebut kepada salah seorang Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan turut dihadiri Ketua BPD Talang Ipuh Eta Ismanto, S.Sos yang diwakili Anggota BPD dapil II Feri Apandi dan Anggota BPD keterwakilan perempuan Sundari Oktarina, Sekdes Talang Ipuh Romantika serta Kasi Kesos Pemdes Talang Ipuh Saripudin.


Kades Ardina dalam sambutannya mengatakan bahwa BLT-DD ini akan terus berlanjut selama 12 bulan dan hari ini kita menyalurkan BLT ini untuk bulan April yang mana sebelumnya kita sudah menyalurkan untuk bulan Januari, Februari dan bulan Maret."Jadi itu artinya ini sudah untuk yang ke empat bulan yang telah kita salurkan kepada 127 KPM, yang mana masing - masing KPM menerima Rp.300.000,00," ujar Kades Ardina.


Kades Ardina berharap kepada masyarakat untuk sabar dan jangan ribut - ribut masalah BLT ini, yang pasti jelas dia, BLT ini pasti akan kami salurkan karena ini adalah amanat Undang -Undang.," Saya berharap semoga bantuan ini dapat bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan pokok keluarga," harap Ardina seraya mengingatkan agar masyarakat untuk selalu mematuhi Prtokol Kesehatan.


Disela - sela sambutannya, Kades Ardina juga mengingatkan masyarakat untuk selalu taat membayar Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).," Perlu kami ingatkan bagi yang sudah menerima SPPT jangan kaget kalau ada yang kena pajak sampai jutaan rupiah, Karena selama ini kalian tidak pernah membayar pajak," jelas dia sembari menyebut agar masyarakat jangan membakar hutan dan lahan.


Sementara Kasi Kesos Pemdes Talang Ipuh Saripudin juga berharap semoga bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan hidup yang saat serba sulit akibat dari pandemi Covid 19." Semoga pandemi ini segerah berakhir dan kehidupan kembali niormal seperti biasanya,".ujar Saripudin. (Suharni)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.