News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Reses Anggota DPRD Provinsi Sumsel, Kades Tanjung Laut Berharap Semua Usulan Dapat Direalisasikan

Reses Anggota DPRD Provinsi Sumsel, Kades Tanjung Laut Berharap Semua Usulan Dapat Direalisasikan


BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.id -- Kegiatan silaturrahmi sekaligus reses tahap I anggota DPRD Provinsi Sumsel Dapil X dengan masyarakat Desa Tanjung Laut Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin di sambut antusias oleh masyarakat Desa Tanjung Laut, Rabu (23/03).


Adapun anggota DPRD Provinsi yang melakukan reses tersebut yakni M.F. Ridho ST.MT dari Fraksi Demokrat, Nasrul Halim, SH dari Fraksi PKB, Muhammad Yaser, SE dari Fraksi PAN,

Nadia Basyir, SE dari Fraksi Golkar,

Marzuki, SE dari Fraksi Golkar, Maliono, SE dari Fraksi Gerindra dan Herman dari Fraksi Nasdem.


Kepala Desa (Kades) Tanjung Laut Samsul Bahri dalam sambutan nya menyampaikan ucapan terima kasih atas kedatangan anggota DPRD Provinsi Sumsel, dia berharap dalam kegiatan reses anggota DPRD Provinsi Sumsel ini dapat memperjuangkan asprirasi masyarakat Desa Tanjung Laut.


"Saya berharap semua usulan dari masyarakat Desa Tanjung Laut bukan hanya sekedar di tampung tapi benar - benar nantinya dapat di realisasikan sesuai dengan harpan masyarakat," tegas Kades Samsul Bahri saat memberikan sambutannya dihadapan Anggota DPRD Provinsi.


Dan tentunya dengan kunjungan Reses anggota DPRD Provinsi ini dapat kiranya membantu pembangunan di daerah ini dengan memperjuangkan aspirasi masyarakat ke tingkat Pemerintah. "Kami mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPRD Provinsi Sumsel dan berharap agar segala aspirasi masyarakat yang telah di sampaikan dapat terlaksana” pungkas dia.

Tujuh orang Anggota DPRD Provinsi  tersebut terlihat akrab dengan masyarakat Desa Tanjung Laut dalam rangka menjaring aspirasi dan mendengarkan serta persoalan yang dihadapi masyarakat , dengan harapan dapat di perjuangkan oleh Anggota DPRD Provinsi Sumsel di dalam APBD Provinsi di masa akan datang.

Sementara MF. Ridho, ST., MT dari Fraksi Demokrat dalam penyampaiannya

dalam reses ini berharap mendapat dukungan dari masyarkat Banyuasin khususnya masyarakat Desa Tanjug Laut."Masa reses ini dilaksanakan tiga kali dalam setahun sesuai dengan amanat UU dan disinilah kesempatan kami untuk bersilaturahmi untuk menampung dan menjaring aspirasi masyarakat yang nantinya akan kami laporkan," kata dia. 

MF. Ridho menyebut bahwa APBD Provonsi lebih dari 10 Milyar yang di bantukan kepada Kabupaten Banyuasin melalui Bupati Banyuasin." Dan termasuk Pembangunan jembatan Kecamatan Rantau Bayur itu murni dari dana APBD Provins," ujar dia.

Dia juga mengatakan kalau mereka terkesan dan melihat Desa Tanjung Laut ini memiliki potensi wisata yang perlu di bangkitkan, dalam kesempatan ini saya akan menjaring segala aspirasi yang di sampaikan oleh masyarakat Desa Tanjung Laut. 

Dalam reses ini berbagai macam usulan dari masyarakat baik itu masalah sarana olahraga, infrastruktur jalan, pembangunan tempat UPB kelompok tani, pengadaan mobil Ambulance desa, lampu jalan tenaga Surya, perluasan pembangunan  masjid dan masalah kekurangan gas elpiji 3 kg.

"Semua usulan ini akan kita usulkan ke instansi terkait dan untuk agen elpiji juga akan kita teruskan ke instasni terkait.

Sarana olahrga ini juga akan kami tindaklanjuti termasuk mobil Ambulance desa juga akan kita tindaklanjuti," pungkas dia. (Adm)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.