News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Wawako Prabumulih Lantik Pejabat Baru

Wawako Prabumulih Lantik Pejabat Baru


Prabumulih, KabaRakyatsumsel.id Rotasi Jabatan di pemerintahan kota (Pemkot) Prabumulih Kembali berputar Puluhan pejabat eselon IV dan Pengambilan Sumpah jabatan serta Penyerahan SK CPNS Daerah Kota Prabumulih Tahun 2019 serta Kepala Sekolah Dasar (SD) di lingkungan Pemerintah kota Prabumulih, dilakukan rolling jabatan oleh Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih.

Rolling jabatan tersebut selain mengisi kekosongan juga dilakukan atas promosi kinerja,puluhan pejabat tersebut diambil sumpah secara langsung oleh Wakil Walikota Prabumulih H Andriansyah Fikri SH.

Selain pejabat eselon IV dan kepala sekolah, turut dilantik sebanyak 14 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2018 dan 1 CPNS formasi pola pembibitan STTD (sekolah tinggi transportasi darat).

"Para pejabat yang dilantik agar menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik-baiknya dan melayani masyarakat," harap Wakil Walikota Prabumulih H Andriansyah Fikri SH ketika melantik puluhan pejabat di Gedung Kesenian Rumah Dinas Walikota Prabumulih, Senin (8/2/2021).

Pada kesempatan itu Fikri berpesan kepada para pejabat yang baru agar tidak terlena dengan jabatan dan malah menjadi sombong serta merubah pola pergaulan.

"Jangan terlena dan malah merubah pola pergaulan mentang-mentang diangkat sedikit sudah berubah, selama ini belum ada jabatan keluarganya rukun tentram aman, tapi  begitu ada jabatan malah ada sengketa dan ribut. Itu yang kami takutkan  Pejabat Tidak Bisa Layani Masyarakat, Copot Jabatan kita sekarang ini adalah pelayanan masyarakat bukan minta di layani oleh masyarakat," tuturnya.

Disinggung apakah akan kembali melakukan pelantikan pejabat mengingat masih banyak jabatan kosong, Andriansyah Fikri SH ini menuturkan pelantikan susulan tidak menutup kemungkinan akan kembali digelar.

"Selain masih banyak posisi kosong, juga masih ada yang pensiun dan sebagainya. Pelantikan ini juga dilakukan untuk menjalankan roda pemerintahan," katanya.

Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Prabumulih, Beni Rizal SH MH melalui Kabid Pengembangan ASN, Yandi Irawan mengatakan pegawai yang dilantik terdiri dari 93 eselon IV dan 13 orang kepala Sekolah Dasar dan 1 CPNS formasi pola pembibitan STTD.

"Selain itu ada sebanyak 14 PPPK tahun 2018 yang ikut dilantik dan mereka merupakan sisa K2 yang tidak lulus CPNS," tambahnya.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.