Paguyuban Keluarga Basemah Lirik Pemotongan BLT Dana Desa di Batu Ampar
Lahat,KabaRakyatsumsel.id--Dugaan adanya pemotongan dana desa di Desa Batu Ampar Kecamatan Pajar Bulan Lahat menjadi sorotan LSM Paguyuban Keluarga Basemah.Mereka terjunkan Tim menyerap aspirasi langsung dari masyarakat penerima bantuan langsung tunai. Dan tampaknya hal ini memang bukan isapan jempol.
Kepada media KabaRakyatsumsel.id,saat ditemui, Minggu (31/1) Juharsyah tim dari LSM PKB mengatakan memang benar dari hasil pembagian BLT tahap 4-5 dan 6 yang dibagikan serentak yang harus diterima Rp900 ribu perorang, namun diberikan dipotong sebesar Rp300ribu.
"Alasan dipotong untuk bantuan pembangunan gedung serbaguna,sedangkan gedung serbaguna juga belum digunakan asas manfaatnya," jelas Juharsyah.
Pjs Kades Desa Batu Ampar Hairudin yang ditemui di Rumdin Camat Pajar Bulan,yang juga Kasubag Program Kecamatan Pajar Bulan saat dikonfirmasi,( 31/1/2021) mengatakan itu bukan pemotongan.
"Itu bukan pemotongan tapi karena sisa dari Dana Desa sudah tidak mencukupi lagi untuk pembagian Bantuan Langsung Tunai DanaDesa, maka kami bagikan saja sisa yang ada. Pemotongan itu sudah dilakukan Musyawarah Desa, makanya yang diberikan sebesar Rp600 ribu dan Rp300 ribu untuk pembangunan Gedung Serbaguna dan Musdes juga dihadir oleh anggota BPD dan dihadiri para penerima BLT," paparnya.
Ia juga menuturkan pembangunan bangunan serba guna memang sudah berlangsung
"Kami belum bisa memastikan tentang pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT )Dana desa selanjutnya,makanya dana itu kami gunakan untuk pembanguan terlebih dahulu,dan oleh sebab itu kami hanya bisa membagikan dari dana yang tersisa,"blanjut Hairudin
Saat dipertanyakan apakah tidak ada sumber dana lain seperti dana pengembalian kerugian negara hasil dari temuan pisik pertahun, Pjs Kades Batu Ampar Hairudin, mengatakan dana pengembalian dana SILPA pertahun sangat sedikit dan tidak mencukupi untuk tambahan dana pembangunan, berkisar kurang lebih Rp 2 jutaan.
"Jumlah masyarakat penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT ) Dana Desa di Desa Batu Ampar berjumlah 153 penerima," pungkasnya.(Heri as/Riki Irawan/Pika)