News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

DLH Lahat Peduli Korban Kebakaran

DLH Lahat Peduli Korban Kebakaran


Lahat, KabaRakyatsumsel.id--Pemkab Lahat melalui Dinas Lingkungan Hidup turut berduka atas kebakaran yang melanda.

Kadis DLH Lahat Ir Agus Salman diwakili Kabid Limbah B3 Muhammad Jonliadi didampingi Kasi Didi Rahmadi MM beserta tim Huru Hara menyerahkan bantuan untuk korban kebakaran pada Minggu 31 Januari 2021 di Desa Air Dingin Baru Tanjung Tebat

Bantuan berupa beras 25 kampil, air mineral 25 dus dan mie instan 25 dus.

"Kami ikut berduka dan menyerahkan bantuan kepada korban kebakaran ini.Semoga dapat sedikit mengurangi beban," jelas Muhammad Jonliadi (Senin/1/2/2021) usai serahkan bantuan.

Kades Air Dingin Baru Metro Kaprawi ditempat yang sama mengatakan kerugian akibat kebakaran yaitu 7 rumah beserta isinya, kendaraan roda dua sebanyak 10 unit, kendaraan roda empat 4 unit."Ada 9 Rumah tangga yang berjumlah 27 jiwa kehilangan harta benda," tutur Metro. Sedangkan korban jiwa sebanyak 2 oran dan 2 orang menderita luka bakar dan dirawat di RSUD Lahat.(Irawan/pika)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.