RS Zapa Berikan Pelayanan Terbaik
Way Kanan, KabaRakyatsumsel.id-Demi memastikan pelayanan terbaik Rumah Sakit Umum Zainal Abidin Pagar Alam (RSUD Zapa) terhadap masyarakat Kabupaten Way kanan pihak organisasi jaringan pendamping kebijakan pembangunan (JPKP) DPD Way kanan dan perwakilan dari Media ini berkunjung dan menjenguk pasien prasejahtera atas nama Nova Warga kecamatan kasui penderita penyakit paru paru basah di RSUD Zapa tersebut , pagi ini jumat (9/10).
Dalam kesempatan itu juga pihak JPKP melalui ketua PLT DPD JPKP Way Kanan Yuli Purwanta, SH dan media sekalian bersilaturahmi ke pihak RSUD ZAPA dengan direktur RSUD ZAPA yang di wakili oleh Kabag Administrasi umum Yulius Sudarto, SKM, M. Kes.
Dalam hal ini Yuli Purwanta mengucapkan rasa syukur dan terimakasih nya terhadap RSUD ZAPA karena telah memberikan pelayanan terbaik nya untuk pasien Nova dan juga pasien lainnya.
"Alhamdulillah pihak RSUD ZAPA sudah dan selalu memberikan pelayanan terbaik nya kepada Nova dan seluruh masyarakat Way kanan, selama ini, "ungkap Yuli Purwanta.
Pihak RSUD melalui Kabag Adm Umum Yulius Sudarto,SKM, M. Kes menjelaskan tentang prosedur dan tatacara pelayanan RSUD ZAPA kepada JPKP Way kanan.
"Silahkan siapa saja, pribadi atau organisasi apa saja mendampingi pasien umum, sejahtera maupun prasejahtera ke RSUD kita, tetapi harus melalui prosedur dan aturan yang berlaku , termasuk juga jalur ke pihak Dinas Sosial, dinas kesehatan Dll,"tegasnya.
Sementara orang tua pasien Nova yakni ibu Siti mengucapkan rasa terimakasih nya kepada JPKP dan RSUD Zapa yang telah membantu dan merawat anak nya.
"Saya pribadi dan mewakili keluarga besar kami mengucapkan beribu ribu terimakasih kepada JPKP karena telah membantu pendampingan sehingga telah di antarkan ke RSUD dan mendapatkan pelayanan, terimakasih juga untuk RSUD untuk pelayanan dan perawatan nya kepada anak kami,"pungkas ibu Siti.