News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Curup Anginan Destinasi Wisata Baru Tebat Benawa

Curup Anginan Destinasi Wisata Baru Tebat Benawa

Pagar Alam, KabaRakyatsumsel.id-Kota Pagaralam memang terkenal dengan keindahan wisata alamnya saat ini banyak terdapat tempat-tempat wisata-wisata yang baru yang indah , mual ia dari wisata gunung wisata Air wisata Adeventure yang memacu adrenalin para pengunjung yang datang.

Seperti yang sudah banyak diketahui bahwa kota pagar alamm juga terdapat banyak air terjun yang mana air terjun ini juga banyak yang belum di eksplorasi ,adapun untuk wisata air terjun ini ada yang dikelola oleh pemerintah maupun masyarakat juga pribadi. Saat ini selain air terjun lematang indah ,air terjun tujuh kenangan,curup embun,curup pintu la ngait serta curup mangkok juga terdapat satu lagi curup yang baru di buka , oleh masyarakat desa tebat benawa Dempo Selatan .Curup tersebut yang biasa disebut oleh masyarakat setempat dengan nama Curup Anginan .

       Curup ini cukup dekat dengan Dusun tebat berjarak sekitar 10 menit berjalan kaki ke lokasi sehingga bisa dijangkau oleh semua masyarakat umum ,curup ini tidak terlalu tinggi untuk air terjunnya tapi pancaran air yang jatuh kedalam lubuk cukup besar dan juga deras,sehingga pengunjung dapat menikmati Air terjun sambil mandi juga bisa Refleksi.Sementara itu Wimbry salah seorang pemuda yang saat ini dipercaya untuk mengetuai pemuda yang ada di desa tebat benawa ditemani Yogi dilokasi air terjun , saat berbincang dengan Agung salah satu anggota Club Traveler”Pasukan Nasi Bungkus” mengatakan.

        Kami merasa senang karna sudah banyak pengunjung yang datang juga dari teman-teman pers sudah menyempatkan diri untuk mengunjungi juga meliput. Harapan kami kedepan selain kami masyarajat juga pemuda secara bergotong royong memperbaiki akses menjuju ke tempat wisata kami juga mengharapkan peran serta dari pemerintah untuk mensuport pembangunan serta promosi.Karna saat ini kami masyarakat masih terus berupaya agar tempat wisata ini menjadi semakin layak dikunjungi kedepannya.(Akbar Zambrullah)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.