News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Mantapkan Rencana Kerja 2020 , Pemdes dan BPD Talang Ipuh Gelar Raker

Mantapkan Rencana Kerja 2020 , Pemdes dan BPD Talang Ipuh Gelar Raker

BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.com -- Guna memantapkan rencana kerja 2020, Pemerintah Desa (Pemdes) Talang Ipuh bersama Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) menggelar rapat kerja (Raker) di Kantor Desa Talang Ipuh, Kecamatan Suak Tapeh, Kabupaten Banyuaain, Sabtu (08/02).

Rapat Kerja tersebut dihadiri Kepala Desa Talang Ipuh Ardina, Ketua BPD Desa Talang Ipuh Eta Ismanto, S.Sos beserta Anggota, Aparat Desa, para Ketua RT, Kepala Dusun (Kadus), toko Masyarakat, toko Agama, toko Pemuda, Karang Taruna dan undangan lainnya.

Ketua BPD Desa Talang Ipuh Eta Ismanto, S.Sos  mengatakan, pihaknya sebelumnya menggelar audensi dengan tokoh masyarakat Desa Talang Ipuh. Audensi tersebut untuk meminta masukan dan menampung aspirasi dari masyarakat Desa Talang Ipuh. "Hari ini, kami menindaklanjuti dengan menggelar Rapat kerja dengan Pemdes Talang Ipuh,” kata Eta.

Eta menjelaskan, barusan kita bahas berbagai program-program bersama Pemdes Talang Ipuh. Alhamudlilah rapat kerja dan koordinasi tersebut dapat diterima dengan baik. "Salah satu keputusan dalam Raker tersebut adalah Pembagunan Gedung Serbaguna tetap akan di lanjutkan dari Dana Desa tahun 2020 ini," ungkap dia.

Lebih jauh disebutkan Eta, sebelumnya pembangunan GOR direncanakan diselesaikan dalam tiga tahap. Namun setelah dibahas pembangunan GOR direncanakan selesai dalam lima tahap atau lebih.

Berdasarkan hasil musyawarah Desa lanjutnya, beberapa point rencana pembangunan skala prioritas,, diantaranya, pembagunan Gedung serbaguna, Pencegahan Stunting dan Pembangunan jembatan desa.

Sementara Kepala Desa Talang Ipuh Ardina pada raker tersebut menyampaikan bahwa rapat ini merupakan salah satu bentuk tupoksi dari BPD untuk membangun sinergitas antara BPD dan pemerintah Desa dalam mengawal pembangunan desa kedepannya.

"Rapat ini merupakan rapat yang sangat penting dan menjadi bagian dari Tupoksi BPD untuk membangun sinergitas dan koordinasi kepada pemerintah Desa untuk mengawal pembangunan Desa Talang Ipuh kedepan,” ungkap Kades Ardina.

Kades Ardina menyebut bahwa sesuai dengan hasil Musrenbangdes dimana pada tahun 2020 ini Pemdes Talang Ipuh akan membangun Gedung Olah Raga (Gor) dengan menggunakan dana desa. "Insya Allah tahun anggaran 2020 ini pembangunan gor segera kita realisasikan dan BPD beserta masyarakat telah sepakat dan menyetujuinya," imbuh dia.

Pada raker hari ini jelas dia, disepakati Pembangunan gor tahun ini mulai dikerjakan dengan ukuran 18 X 17 Meter dengan anggaran biaya Rp. 500.000.000, 00. "Semoga semuanya lancar dan berjalan sesuai dengan rencana," tandas dia. (Suharni)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.