News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Pelantikan 45 Anggota DPRD Muba

Pelantikan 45 Anggota DPRD Muba

MUBA, KabaRakyatsumsel.com - 45 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Banyuasin (Kab Muba) periode 2019-2024 

resmi dilantik di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Muba, Rabu (11/9/2019). Proses Pelantikan dilakukan dengan pengucapan sumpah janji

Yang diawali dengan Rapat Paripurna beragenda Pengucapan Sumpah Janji Anggota DPRD Muba Masa Jabatan 2019-2024. Rapat dipimpin Ketua DPRD Muba Masa Bakti 2014-2019, Abusari SH MSi. Dalam sambutannya, Abusari mengatakan rapat paripurna ini digelar berdasarkan Keputusan Gubernur Sumatera Selatan,

"Pertama Keputusan Peresmian/Pemberhentian Anggota DPRD 2014-2019 dan Peresmian/Pengangkatan Anggota DPRD 2019-2024,

Dia berharap Anggota DPRD yang baru agar bisa terjalin kerja sama yang sudah dibangun dengan baik bersama Pemkab Muba. 

Paripurna dilanjutkan dengan pengucapan sumpah janji diikuti s3banyak 45 anggota DPRD yang diambil sumpah. 

Yang dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Sekayu, Imam Santoso.Abusari melakukan Penyerahan Palu Pimpinan Ketua kepada Ketua DPRD sementara itu Sugondo dan Wakil ketua sementara Sodingun. 

Rapat Paripurna dilanjutkan dan dipimpin oleh Ketua DPRD sementara, Sodingun.mengucapkan selamat kepada anggota dewan yang telah dilantik. 

Semoga amanah dan dapat dijaga dengan penuh tanggung jawab, penuh kepedulian agar dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat 

karena mereka telah menjadikan kita sebagai wakil rakyat Kabupaten Muba tentunya,"

Sementara itu Bupati Muba H Dodi Reza Alex mengucapkan terima kasih kepada Anggota DPRD periode sebelumnya,dapat terlaksana program dan prestasi yang sudah diraih selama ini  semua itu tidak lepas dari dukungan kita semua.

Dengan rasa hormat kepada Anggota DRPR yang baru dilantik periode 2019-2024,untuk dapat bekerja sama membangun Kabupaten Muba yang kita cintai.demi kemajuan bersama.

Dodi berpesan kepada anggota DPRD yang lama dan masih terpilih dapat melanjutkan kiprah ke tingkat provinsi,tetap bersinergi untuk dapat mendukung Pemkab Muba untuk mewujudkan Muba Maju Berjaya.(rdi)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.