Pelantikan 24 Kepala Desa Di Kabupaten PALI ,Ini kata Bupati.
PALI, KabaRakyatsumsel.com--Dina s Pemberdayaan Masyarakat Desa(DPMD), Kabupaten Penukal Abab Lematang ilir(PALI)
Menggelar Acara Pelantikan 24 kepala Desa Terpilih, Yang berlangsung Dirumah Dinas Bupati PALI, Rabu,(30/10/2019)
Acara Dihadiri Oleh Bupati PALI, Ir H Heri Amalindo MM, Wakil I DPRD PALI, Irwan ST, Koramil PALI, Polsek Talang Ubi, Unsur Muspika dan Muspida, Dan Para Tamu Undangan.
Kepala DPMD PALI, A.Ghani Ahmad Mengatakan Selamat Kepada dua puluh empat Kepala desa yang baru saja dilantik, Bekerja lah dengan sungguh sungguh, amanah dan sumpah jabatan tadi bukan hal yang maen maen.
"Kita tentu sangat senang terlaksana pelantikan ini dengan lancar, tak lupa kami dari pihak DPMD mengucapkan terima kasih kepada Element yang telah membantu kegiatan ini hingga diujung acara tidak ada hambatan satu pun,untuk kepala desa, selamat bertugas di desa masing masing, ciptakan lah program untuk membangun desa dan kabupaten PALI yang kita cintai ini," ungkap A.Ghani.
A.Ghani Menuturkan pelantikan kepala desa hari ini adalah gelombang ke satu,dan untuk gelombang kedua rencana dilaksanakan pada bulan desember nanti.
"kita bagi menjadi dua gelombang pelantikan nya agar teratur dan bisa dihendel, mengingat anggaran kita terbatas, hari ini dua puluh empat yang dilantik bulan desember nanti dua belas orang, jadi total keseluruhan kepala desa terpilih 36."Tutur Nya.
Sementara itu, Bupati PALI, Ir. H Heri Amalindo MM, Dalam Sambutan nya Memberikan Ucapan Selamat Kepada dua puluh empat kepala desa yang baru saja dilantik, Sumpah Diatas Kitab Suci Al-Quran tadi menandakan kepala desa ini sudah siap dan serius untuk mengabdi kepada pemerintah Kabupaten PALI.
"Sumpah jabatan yang bapak bapak jalani tadi kita harapkan dapat bersinegri didalam membangun kota bumi serapat serasan yang baru berumur Enam Tahun ini.Ujar Heri.
Heri Menuturkan, Bahwasanya kepala desa itu sebagai ujung tombak bagi pemerintah, sudah sepatut nya bersinegri dengan baik
"Mari kita sama sama ciptakan kekompakan untuk PALI lebih maju, Apabila dalam menjalankan tugas ada kesusahan silahkan koordinasi ke saya, saya ini orang tua kedua kalian, jangan sungakan untuk kordinasi."Ucap Heri.(Sendi)