Bupati Way Kanan Akan Canangkan Kampung Literasi Kampung Umpu Kencana
Way Kanan, KabaRakyatsumsel.com-Pelajar dan Masyarakat Umpu kencana, antusias Menyambut bupati Way Kanan H. raden Adipati Surya, dalam rangka pencanangan kampung literasi dan peresmian pembukaan pasar di kampung Umpu Kencana, Kecamatan Blambangan Umpu, Way Kanan. 25/10 /2019.Berbagai persiapan maksimal, termasuk konsumsi, doorprize hadiah bagi masyarakat yang hadir dan sudah di siapkan panitia dalam acara tersebut.
Ketua Panitia Efan Febrianto, saat ditemui mengatakan, dengan persiapan tersebut, diharapkan pencanangan dan peresmian pembukaan pasar Umpu Kencana, menjadi lancar dan sukses dan barokah.
"Harapan kita dapat berjalan sukses dan menjadi berkah," tututnya
Heryanto salah satu warga yang di wawancara awak media ini mengatakan kami sangat antusias dan menyambut gembira acara pencanangan peresmian tersebut oleh Bupati Way Kanan.
Kepala Kampung Umpu Way Kanan, Yuli Purwanta, SH dengan adanya pasar desa, masyarakat akan sangat senang, dan bersemangat karena pasar tersebut dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat.