Ribuan Orang ikuti lomba Gerak Jalan
Ogan Ilir, kabarakyatsumsel.com - Dalam Rangka memperingati HUT RI ke 74 tahun bermacam ragam kegitan dan lomba yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah kabupaten yang dikenal dengan slogan Bumi caram seguguk .mulai dari tarik tambang.jalan sehat sepeda santai dan sebagai nya hal itu semua dilakukan untuk memeriahkan hari yang bersejarah bagi bangsa Indonesia.
Menurut salah satu panitia bagian penerimaan pendaftaran lomba gerak jalan yang dilaksanakn pada hari Kamis 15 Agustus 2019. Peserta lomba gerak jalan ini sampai ribuan orang.
"Untuk tingkat sekolah Dasar ( SD) sederajat 67 regu, SMP sederajat 65, SMA sederajat 37 regu sedangkan untuk tingkat umum 122 regu jumlah total peserta gerak jalan hari ini mencapai 291 regu dengan total seluruh Nya 4257 orang putra putri."
Start lomba gerak jalan ini dilepas langsung oleh Setda Ogan Ilir H.Herman. sedangkan dipanggung kehoramatan (Finish) diterima langsung oleh Bupati OI. HM.Ilyas Panji Alam, Kepala dinas Pendidikan dan kebudayaan serbeberapa OPD lainnya
Pantau media berita ini, masing masing regu menampilkan unjuk kebolehan nya dalam pasukan baris bebaris dan mereka juga tak lupa memberikan hormat pada Orang nomor satu di Kabupaten yang berslogan Kota Santri ini.