Program Bedah Rumah Dinsos Muba, Ternyata 80 Persen Upah Tukang Belum Dibayar
MUBA, KabaRakyatsumsel.com - Program Bedah Rumah Pemerintah Melalui Dinas Sosial Sebanyak 225 Unit Rumah Tidak Layak Huni di Wilayah Kabupaten Musi Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan
Salah satunya di Desa Purwosari Kecamatan Lais Kab Muba Sebanyak 20 unit rumah tidak layak huni mendapat bantuan bedah rumah
Program tersebut telah dilaksanakan sejak bulan juli 2019 lalu. namun sayang kegiatan tersebut diduga terkendala dengan pembayaran upah pekerja / tukang serta material atap dan pintu belum juga mereka dapatkan
Ismail Hasim (44) warga Purwosari mengatakan melalui pesan singkatnya watshappnya Selasa (20/8/2019) menyatakan bahwa sejak dikerjakan sampai 80 persen bedah rumah tersebut tukangnya belum juga menerima upah.
"Entah mengapa panitia pelaksana yang sudah ditunjuk oleh dinas sosial belum juga memberikan upah kepada tukang padahal menurut imformasi yang saya dapat semua itu sudah diserah kan oleh pihak dinas sosial kepada panitia pelaksana," jelas Hasim.
Hal senada juga disampaikan Ismet (44) Salah satu warga purwosari yang mendapat bantuan bedah rumah sudah 15 hari lebih kurang kami belum juga menerima material atap dan pintu rumah termasuk upah para pekerja / tukang belum juga dibayar oleh pihak panitia pelaksana sampai saat ini.
"Untuk itu kami berharap agar permasalahan ini cepat diselesaikan oleh pihak panitia pelaksana dan instansi terkait jangan pekerja yang dirugikan karena mereka juga punya kebutuhan hidup," kata Ismet.(Rdi)