Malam Pesta Rakyat Bupati Ilyas Panji Serahkan Hadiah
Ogan Ilir, kabarakyatsumsel.com Semarak malam puncak "Pesta Rakyat" pembagian hadiah dari 20 lomba dan Pertandingan yang di gelar Kecamatan Indralaya pada Peringatan Hari Ulang Tahun Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke 74,Rabu (21/8) bertempat Desa Lubuk Sakti Kecamatan Indralaya Kabupaten Ogan Ilir sukses.
Malam pembagian hadiah yang sering di sebut malam "Pesta Rakyat" Kecamatan Indralaya di hadiri Bupati H.Ilyas Panji Alam Sekda, Asisten Setda,Kepala Dinas,Camat,Kades-kades,Ibu- Ibu pengajian,Ibu PKK,Pelajar dan masyarakat dalam Kecamatan Indralaya.
Camat Indralaya Rahmini Nasrullah SSos MSi dalam laporannya bahwa guna memeriahkan peringatan HIT RI Ke 74 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2019 Kecamatan Indralaya telah menggelar bermacam lomba dan pertandingan diantaranya Lomba Azan tingkat Anak-anak,Lomba Da'i cilik Putra Putri, Tahfid Anak-anak Putra Putri, Lari Karung Tingkat MI,SD Putra Putri,Tarik Tambang Tingkat MI,SD Putra Putri.Pertandingan Bulu Tangkis Tingkat MI,SD Single Putra Putri.Lomba Gerak Jalan Tingkat MI,SD Putra Putri.Lomba Pidato Tingkat SMP,Mts.Paduan Suara Mars PKK,.Paduan Suara Mars PGRI. Lomba Karouke Putra Putri dan Lomba Penyuluhan Kader Kesehatan.
Masih kata Rahmini Kesemua kegiatan tersebut alhamdulillah Sukses pelaksanaan,Sukses Prestasi dan Sukses Ekonomi Kerakyatan.
Selain menggelar kegiatan-kegiatan di tingkat Kecamatan,tim Kecamatan Indralaya juga turut andil pada kegiatan dan lomba di tingkat Kabupaten seperti Lomba B2SA,dan mewakili Kabupaten Ogan Ilir menuju tingkat Ptovinsi Sumatera Selatan.
Selaku Camat Indralaya, Rahmini banyak mengucapkan terima kasih kepada semua elemen masyarakat Kecamatan Indralaya dan segenap panitia yang sudah proaktif dalam mensukseskan kegiatan ini,semoga di tahun mendatang dapat lenih meriah dan sukses lagi.
Terima kasih kami kepada Pemerintah Ogan Ilir dalam hal ini Bupati H.Ilyas Panji Alam,Sekda,Asisten Setda dan OPD yang sudah sempat hadir memenuhi undangan kami pada malam pembagian hadia "Pesta Rakyat" Kecamatan Indralaya.
Sementara bupati Ogan Ilir H.M. Ilyas Panji Alam.dalam arahan dan sambutan Nya. " mengajak pada masyarakat baik masyarakat kecamatan Inderalaya umum Nya kabupaten Ogan Ilir untuk mengisi kemerdekaan ini dengan hal yang positif. Jauhi Narkoba. Jangan buka lahan dan kebun dengan cara membakar.".
Masyarakat kabupaten Ogan Ilir pada saad ini sudah punya punya ATM beras dengan demikian tidak ada lagi masyarakat dibumi caram seguguk kekurangan Beras.tutup Nya.
Ditenpat terpisah kepala desa Lubuk Sakti Husaini , disela sela acara ketika ditemui media ini mengatakan, "ucapan trimakasih pada masyarakat desa lubuk Sakti.pemuda dan pemudi desa lubuk sakti yang telah mensukseskan acara pada malam ini, tanpa ada nya bantuan semua pihak acara ini tidak berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan. Pungkas nya.