News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Saat Memimpin Apel Gabungan, Askolani Meminta ASN Tingkatkan Kinerja

Saat Memimpin Apel Gabungan, Askolani Meminta ASN Tingkatkan Kinerja

BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.com -- Pemerintah Kabupaten Banyuasin meminta ASN dan Non ASN meningkatkan kinerja dan disiplin kerja hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Banyuasin H.Askolani, SH.,MH dalam Apel Gabungan di lapangan Pemkab Banyuasin, Kamis (17/01).


Apel gabungan yang dilaksanakan pada tanggal 17 setiap bulannya adalah merupakan acara rutin Pemerintah Kabupaten Banyuasin dan wajib dikuti oleh seluruh ASN dan Tenaga Honorer Lingkup Pemerintah Kabupaten Banyuasin.


Askolani mengatakan Apel gabungan kali ini adalah apel gabungan yang pertama di tahun 2019 dan juga tahun pertama secara utuh saya beserta wakil bupati memulai pelaksanaan Visi dan Misi yang telah dituangkan dalam RPJMD Kabupaten Banyuasin.

Ia memerintahkan kepada seluruh Kepala OPD dan jajarannya untuk melakukan koordinasi dengan Bappeda dan Litbang Kabupaten Banyuasin hal-hal sebagai berikut: 1. Kepada seluruh Camat agar segera menyampaikan jadwal pelaksanaan Musrenbang Tingkat Kecamatan.

2. Agar seluruh OPD segera menyiapkan Rancangan (Renja Perangkat Daerah Tahun 2020 dan melaksanakan Forum Perangkat Daerah dan Lintas Perangkat Daerah dalam rapqka penyiapan Rancangan Akhir (Renstra) Peřangkat Daerah berdasarkan Rancangan Akhir RPJMD

3. Penyampaian Laporan Pelaksanaan DAK pada kesempatan pertama pada OPD penerima DAK, 4. Menyiapkan data yang diperlukan dalam rangka penyusunan dokumen Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban Bupati Banyuasin tahun 2018,

5. Secara aktif mengikuti semua tahapan dalam rangka proses penyiapan dan pembahasan dokumen perencanaan terutama dokumen yang terkait Raperda RPJMD. 6. Kepala Bappeda dan Litbang agar dapat
memfasilitasi Organisasi Perangkat Daerah yang akan melakukan koordinasi.

“Kepada para pegawai ASN dan Non dilingkungan Pemkab Banyuasin untuk meningkatkan kinerja dan disiplin kerja kita sebagai aparatur negara”, tegasnya.

Askolani menegaskan babwa jabatan yang kita emban adalah suatu amanah yang harus kita pertanggung jawabkan dihadapan Allah SWT. “Marilah kita bersama-sama membulatkan tekad untuk bahu membahu membangun Kabupaten Banyuasin ini guna
mewujudkan Banyuasin Bangkit Adil dan Sejahtera dengan Bekerja Cerdas, Bekerja Keras, Bekerja Ikhlas”, tutupnya

Di akhir pelaksanaan apel gabungan ini dilakukan penandatangan Perjanjian Kinerja Tahun 2019 oleh seluruh Kepala Perangkat Daerah dalam Lingkup Kabupaten Banyuasin sebagai tanda kesanggupan melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai Tugas dan Fungsi masing-masing dan penyerahan simbolis Pohon Buah oleh PT. Mayora yang akan ditanam Hutan Kemampo. (Adam)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.