Berikan Kenyamanan Pada Jema'ah, Bhabinkamtibmas Polsek Sungsang Bersih Masjid
BANYUASIN, KabaRakyatsumsel.com-- Sungguh mulia, seorang anggota Polisi dimana pada Jumat (11/01) pukul 12.00 WIB sebelum Shalat Jum'at dimulai, terlihat sedang melakukan bersih-bersih Masjid yakni Masjid Jamik yang ada di wilayah Desa Sungsang III Kecamatan Banyuasin II Kabupaten Banyuasin.
Ya, Polisi tersebut yakni Bripka Feri Tambunan dan Bripka Ofeet Army Putra yang merupakan Bhabinkamtibmas Polsek Sungsang Polres Banyuasin. Selesai bersih - bersih, dilanjutkan dengan mengikuti Ibadah Shalat Jum'at berjama'ah.
Diakui Bripka Feri Tambunan dan Bripka Ofeet Army Putra saat dikonformasi pewarta ini mengatakan bahwa apa yang ia lakukan tersebut semata-mata untuk memberikan kenyamanan kepada para jamaah yang akan melaksanakan Shalat Jum'at.
"Masjid kan akan penuh nanti karena jamaaah seluruhnya berbondong-bondong laksanakan Shalat Jum'at, jadi saya inisiatif untuk bersih-bersih Masjid sebelum pelaksanaan ibadah,” ujar Bhabinkamtibmas Bripka Feri Tambunan dan Bripka Ofeet Army Putra.
Ungkapan apresiasi pun disampaikan oleh pengurus Masjid Jamik atas kepedulian yang diperlihatkan oleh sang Polisi yakni kedua Bhabinkamtibmas Polsek Sungsang.
Secara terpisah, Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem, S.IK melalui Kapolsek Sungsang Iptu Agus Gunawan, SH mengharapkan agar kegiatan serupa dapat diikuti oleh seluruh personil lainnya. “Selain sebagai wujud kepedulian, hal tersebut juga menjadi ladang ibadah dan amal kita,” ucap Kapolsek. (Adam)