Ogan Ilir akan Gelar Pilkades Serentak
OGAN ILIR, kabarakayatsumsel.com 15 dari 16 kecamatan yang ada di kabupaten Ogan Ilir (OI) akan melak sanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, Kata kepala dinas pemberdayaan masyarakat desa Trisno Pilhaq. Ketika ditemui diruang kerja nya Kamis 9/8 2018.
Adapun jumlah Desa yang akan melaksanakan pilkades serentak nanti, sesuai dengan laporan kecamatan ada 30 Desa yang akan melaksanakan pilkades serentak, Tambah Trisno panggilan akrab Nya.
Ketika disinggung tahapan Pilkades, Teisno Pilhaq yang di dampingi Ledy Ismed mengaku, saat ini sudah memasuki tahapan, yakni BPD telah membentuk Panitia pemilihan kepala desa serentak bagi yg melaksanakan.
"Pemkab OI sendiri telah menganggarkan dana Rp 600 juta untuk pelaksanaan Pilkades yang direncanakan 1 November nanti. Pada tanggal 9 -12 Agustus ini akan membentuk panitia Pilkades sebanyak 7 orang karena setiap Desa harus ganjil susuai aturan yang ada, tujuannya agar mudah dalam pengambilan keputusan pada saat rapat," tuturnya.
Saat ini tambah Ledy, pihaknya sudah menyurati 15 kecamatan yang desanya ikut dalam pilkades agar membentuk panitia dan rentang waktu 9 -12 Agustus ini kita juga akan menetapkan Daftar Pemilihan Sementara (DPS) dan jika tidak ada masalah dilanjutkan dengan penetapan Daftar Pemilihan Tetap (DPT) di setiap desa.
" 30 Desa yang ikut dalam Pilkades serentak gelombang II, masa jabatannya sudah habis di akhir tahun 2018 ini, dan yang jabatannya habis di awal tahun 2019 juga diikutkan. Karena sesuai peraturan Permendes dan Mendagri apabila masa jabatan kepala desa tersisa 6 bulan harus diikutkan, jika ada yang merasa keberatan, silakan saja karena ini ada aturannya," jelas Ledy. Menurutnya, masyarakat yang sudah terdaftar DPT Pilkades bisa membawa undangan dan jika tak terdaftar di DPT bisa membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP). (her)