News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Komunitas YNCI Ngabuburit Ditaman Segi Tga Emas

Komunitas YNCI Ngabuburit Ditaman Segi Tga Emas

KAYUAGUNG, KabaRakyatsumsel.com- Komunitas Yamaha Nmax Club Indonesia (YNCI) asal Kayuagung, Kecamatan Kayuagung KabupatenOgan Komering Ilir (OKI), Kopi Darat (Kopdar) setiap pekan di Taman Segi Tiga Emas, Minggu (20/5). Suasana ramadhan komunitas ngabuburit menunggu berbuka puasa.

Pantauan dilapangan, komunitas motor Yamaha NMAX yang ditemui di Taman Segi Tiga Emas Kayuagung tadi, memang berbeda dengan clun motor lainnya. Displin berkendara diutamakan, karena mereka berprinsip keselamatan harus diutamakan bukannya takut oleh karena ada polisi baru mengenakan helm.

Mereka juga sebelum mengendarai kendaraan, telah mengecek kelengkapan kendaraan dan memakai helm sebelum menjalankan kendaraan.

Ketua YNCI Kabupaten OKI, Edo didampingi H Harun selaku anggota club mengatakan, dibentuknya club ini atas kesadaran dan musyawarah bersama untuk meningkatkan disiplin dalam bermotor harus diawali dengan diri sendiri, club baru bisa memberikan contoh atau mengajak yang lain untuk lebih disiplin.

Masih kata Edo, club ini bukan sebagai wadah pencari uang. Tetapi Komunitas YNCI akan memberikan contoh disiplin kepada seluruh pengendara roda dua dalam mengendarai kendaraan.
Terkait displin, pihaknya akan melakukan tindakan atau hukuman kepada anggota YNCI Kabupaten OKI Provinsi Sumatera Selatan, pihaknya akan melakukan denda bagi pengguna motor NMAX yang sudah tergabung dalam YNCI Rp 100 ribu bagi pengendara maupun penumpangnya tak menggunakan helm.

"Disiplin bermotor NMAX diperlakukan siang dan malam," ujar Edo seraya berucap kalau ada laporan atau video terkait clubnya tak menggunakan helm pihaknya akan menindak tegas sesuai dengan kesepakatan bersama.
Ditambahkan H Harun, uang denda yang dikenakan terhadap anggota yang melanggar aturan akan disimpan dalam kas, guna kebutuhan bersama. Apabila tidak mampu membayar denda, maka akan dihukum pus up 100 kali dihadapan seluruh anggota dan di muka umum (Sanfriawan)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.