Musrenbang Muara Enim 2019 Digelar
Muara Enim, KabaRakyatsumsel.com-Penyelenggaraan Musrenbang (musyawarah rencana pengembangan pembangunan) Kab.Muara Enim Tahun 2018 di Ballroom Hotel Grand Zuri Muara Enim (2/3)
Kepala BAPPEDA Muara Enim Dr.Ir.H. Abdul Nadjib, MM menyampaikan Dalam rangka penyusunan program/kegiatan prioritas pembangunan daerah Kab.Muara Enim Tahun 2019, dimaksudkan untuk mewujudkan koordinasi,integrasi dan sinkronisasi rencana kerja perangkat daerah dalam melaksanakan prioritas pembangunan dengan tujuan pertama mendapatkan masukan untuk penyempurnaan rancangan RKPD yg memuat prioritas pembangunan daerah,pagu indikatif pendanaan berdasarkan fungsi perangkat daerah,rencana alokasi dana desa termasuk dalam pemuktahiran ini adalah informasi mengenai kegiatan yg pendanaannya berasal dari APBD Provinsi,APBN dan sumber pendanaan lainnya. Kedua mendapatkan rincian rancangan awal RKA perangkat daerah,khususnya yg berhubungan dengan pembangunan. Ketiga mendapat rincian rancangan awal kerangka regulasi menurut perangkat daerah yg berhubungan dgn pembangunan.
Arah kebijakan pembangunan Tahun 2019 mengacu pada prioritas nasional, prioritas Provinsi sumsel dan mengacu pada visi RPJP Kabupaten Muara Enim Tahun 2005-2025 yaitu kab.muara enim yg sehat, mandiri dan sejahtera maka arah kebijakan pembangunan muara enim tahun 2019 bertemakan " PEMERATAAN PEMBANGUNAN UNTUK PERTUMBUHAN YANG BERKUALITAS" dengan prioritas pembangunan kab.muara enim tahun 2019, pembangunan SDM di fokuskan pada pembangunan pendidikan,kesehatan dan penggulangan kemiskinan kemudian peningkatan infrastruktur dasar dan penunjang perekonomian di fokuskan pada pembangunan infrastruktur dan sektor unggulan serta tata kelola pemerintahan yg baik. Terakhir ketahanan pangan dan pengelolaan lingkungan hidup. "Imbuhnya".
Kemudian Bupati Muara Enim Ir.H. Muzakir Sai Sohar juga menambahkan bahwa pembangunan daerah Kab.Muara Enim berjalan sukses dan sesuai yg sdh di rencanakan mulai dari tahun 2008-2013 sampai 2013-2018 ini di buktikan dgn beberapa penghargaan yg sdh di miliki Kab. Muara Enim.
Peserta Musrenbang RKPD Kab. Muara Enim Tahun 2018 ini berjumlah kurang lebih 350 orang terdiri atas utusan mulai dari anggota DPRD Muara Enim, delegasi kecamatan, Camat se-Kabupaten Muara Enim, Ketua PKK kecamatan, Kepala daerah/Kepala Unit kerja lingkup pemkab, Utusan instansi vertikal di kab.muara enim, perwakilan BUMN/BUMD/BUMS, Utusan Tim penggerak PKK, Perguruan tinggi, LSM, Pengacara, Notaris, Tokoh Masyarakat dan PERS.(advertorialhumaskabupatenmuaraenim)