100 Pol PP dan 460 Linmas PALI Ikuti Bimtasik di Bogor Jabar
PALI, KabaRakyatsumsel.com-Sebanyak 560 orang berangkat ke Cimahi Jawa Barat dari PALI. Mereka bakal digembleng oleh tentara di Pusat Pendidikan Polisi Militer (Pusdikpom) pada program Bimbingan Mental dan Fisik (Bimtasik).
Para peserta Bimtasik yang akan meninggalkan daerah ini selama 6 - 12 April 2018 itu, terdiri dari 460 Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) dari seluruh desa/kelurahan di Kabupaten PALI, dan 100 personil Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP).
Pelepasan yang digelar di lapangan Gelora 10 November, Komperta Pendopo itu, dihadiri Wakil Bupati PALI, jajaran Pol PP, para Kepala Desa, serta beberapa kepala OPD PALI.
Pada laporannya, Kasat Pol PP ; Manamin SPd MH, mengatakan bahwa keberangkatan rombongan yang menempuh jalur darat menggunakan 10 unit bis, akan didampingi oleh tim medis terdiri dari satu dokter dan tiga perawat.
"Total pendamping ada 20 orang. Lalu setiap peserta dibekali uang makan selama perjalanan pulang pergi sebesar Rp150 ribu, serta uang saku selama enam hari Rp500 ribu," urainya Rabu (4/4/2018).
Lanjut Manamin, di Pusdikpom Cimahi, mereka akan digembleng secara fisik dan mental, sesuai dengan kebutuhan. Terutama kedisiplinan dan kepercayaan diri. "Hasil pendidikan itu nanti akan kita pertunjukkan pada khalayak di HUT Pol PP tanggal 17 April ini," imbuhnya.
Wakil Bupati PALI ; Ferdian A Lacony, yang secara resmi melepaskan satuan pengamanan daerah itu, berpesan, agar mereka di sana menjaga nama baik PALI, serta serius mengikuti pendidikan.
"Mereka ini adalah tangan, mata dan mulut Pemkab. Diharap nanti sepulangnya akan lebih berperan aktif dalam menjaga ketertiban masyarakat. Terutama membantu kita memberangus narkoba," harap Wabup.
(Sendi/Adventorial).