Tim Psikologi Biro SDM Polda Sumsel Bina 30 Peserta Binlat Calon Anggota Pollri TA. 2018
BANYUASIN, KBRS -- Tim Psikologi Biro SDM Polda Sumsel yang dipimpin langsung oleh Kompol Suparyono M.Psi, Bina 30 ( tiga puluh ) Peserta Binlat Calon Anggota Pollri tahun 2018 yang bertempat di Aula Mapolres Banyuasin. (13/01) jam 08.00 WIB.
Dalam giat tersebut Psikolog dan Tim memberikan Pelatihan dan Try Out kepada 30 ( tiga puluh ) Peserta Binlat Calon Anggota Pollri T.A 2018 yang buka langsung oleh Kabag Sumda Polres Banyuasin Kompol Hadi Suseno, SH didampingi Kasubbag Psipers Bag Pak Biro SDM Polda Sumsel.
Pelatihan dan Try Out Psikologi yang dilaksanakan Bag Sumda Polres Banyuasin berkerja sama dengan Tim Psikologi Biro SDM Polda Sumsel ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan pengetahuan kepada pada peserta binlat tentang teknis menjawab dan menyeselesaikan soal soal Psikologi bagi calon anggota Polri
"Adapun test Psikologi bagi para peserta binlat jelas Ery, yaitu diantaranya menggambar, Hitungan General , Test Soal Kejiwaan dan Kepribadian serta Test IQ dan kemampuan," ujar Kapolres Banyiasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem S.IK melalui Kasubag Humas AKP Ery Yusdi. (Adam).