Rumah Calon Bupati Banyuasin Pertama di Coklit
BANYUASIN, KBRS -- Rumah Paslon Cabup Banyuasin H Askolani SH MH jadi sasaran pertama dilakukan Pencocokan dan penelitian (Coklit) data calon pemilih pada peserta Pilkada sekaligus Pilpres 2018-2019.
Tampak anggota PPDP (Petugas pemuktahiran data pemilih potensial), PPS, Panwascam, Panwaslu
Serta petinggi KPU Banyuasin seperti Anggota Divisi Logistik Agus, ditemani oleh anggota Divisi Teknis Ida Royani Kemarin (21/1) dikediaman H Askolani Kelurahan Sukajadi RT 53. Kecamatan Talang Kelapa.
Agus mengatakan, tujuan dilakukannya coklit adalah untuk meneliti data DP4 yang dituturukan oleh Kemendagri kepada KPU RI, KPU Provinsi lalu KPU Kabupaten untuk memastikan bahwa pemilih sudah terdaftar di DP4."Jadi DP4 menjadi bahan mentah kita untuk menjadi Daftar Pemilih Sementara (DPS) nantinya," Ujar Agus.
Ditambahkan Agus, gerakan coklit serentak mulai hari ini (Kemarin,Red) selain sebagai upaya untuk memperoleh data pemilih yang akurat secara komperhensif, sekaligus untuk menggugah kesadaran masyarakat guna berpartisipasi aktif di pemilu nanti.
Sementara petugas PPDP Kelurahan Sukajadi Kecamatan Talang Kelapa RT 53, Asnawi mengatakan, hari pertama coklit dilakukan dikediaman H Askolani.
"Sasaran coklit kami pertama dilakukan di kediaman Calon Bupati sekaligus warga Rt 53 Kelurahan Sukajadi, setelah dilakukan coklit, alhamdulillah datanya cocok," Ujar Asnawi.
Asnawi mengatakan, di RT 53 ada Kurang lebih 229 mata pilih terdaftar pada tahun lalu. Data tersebut belum di kurangi warga yang migran ke daerah lain atau yang meninggal.
"Namun kami pastikan akan ada penambahan data pemilih karena ada pemilih pemula akan tetapi belum tahu berapa jumlahnya," jelas Asnawi.
Usai coklat di Kediaman H Askolani, para petinggi KPU Banyuasin bergerak menuju kediaman Lili Antala Dewa salah satu anggota DPRD Banyuasin. (Adam)