News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Belum Duo Bulan Digaweke Dinding Siring Perumnas IV Gunung Ibul Jebol.Astagaa.....

Belum Duo Bulan Digaweke Dinding Siring Perumnas IV Gunung Ibul Jebol.Astagaa.....

PRABUMULIH, KBRS-Diduga pengerjaannya kurang berkualitas, dinding drainase yang baru selesai dibangun Desember 2017 lalu, sekarang sudah ambruk. Diduga proyek drainase dengan nilai kontrak proyek Rp 900 juta tersebut dikerjakan secara asal jadi oleh pihak kontraktor.
Berdasarkan pantauan KabaRakyatsumsel.com dilapangan, Jumat (19/1/2018), drainase tersebut berada di Perumnas IV Gunung Ibul. Ambruknya dinding drainase yang dibangun menggunakan batu kali ini tanpa ada sebab dan akibat. Drainase yang ambruk itu sepanjang 2 meter. Bukan hanya itu saja, di sepanjang drainase tersebut terlihat sudah banyak yang retak, tinggal menunggu waktu saja ikut ambruk.
Buruknya kualitas bangunan ini, diduga karena pihak Dinas Pekerjaan Umum (PU) kota Prabumulih minim melakukan pengawasan. Hal ini terbukti dalam pembangunannya drenase tersebut tidak menggunakan pondasi. Yang terlihat ada sepanjang drainase itu hanya menempel di dinding pembatas parit.
Menurut Win (35) warga sekitar mengatakan, ambruknya drainase tersebut baru diketahui Jumat (19/1/2018) pagi.
"Baru satu bulan selesai dikerjakan, ternyata sudah ambruk. Padahal aliran air di parit tersebut tidak deras, bahkan hujan pun tidak, tapi drainasenya ambruk sendiri. Yang pasti waktu dibangun, pihak pemborong tidak memperhatikan mutu kualitas," ujarnya, Jumat (19/1/2018).
Sementara itu, Coky pihak kontraktor pelaksana yang mengerjakan proyek drainase tersebut ketika dikonfirmasi mengatakan, saat ini drainase yang ambruk itu akan segera diperbaiki. "Karena masih dalam masa pemeliharaan kami, makanya akan cepat kita perbaiki. Besok akan kita lakukan perbaikan, dimana saja yang mengalami retak-retak akan ditampal, " terangnya.
Disinggung apakah kualitas pekerjaan tidak sesuai RAB. Coky membantahnya dan mengatakan pembangunannya telah sesuai dengan RAB. "Pasti sesuai RAB lah. Mungkin waktu ambruk karena aliran air sedang deras. Yang ambruk itu tidak panjang, tidak sampai dua meter," ungkapnya.
Terpisah, Kepala Dinas PU Kota Prabumulih saat dikonfirmasi lewat handpone tidak aktif. Awak media mencoba konfirmasi ke PPTK Proyek Drainase tersebut H Beni. Saat dikonfirmasi H Beni mengatakan, kalau pihaknya sudah mengetahui ada drainase di Perumnas IV Gunung Ibul yang ambruk.
"Informasi ambruknya drainase itu sudah kita dapat. Kalau tidak salah hanya sepanjang 1,5 meter yang ambruk. Karena masih tahap pemeliharaan maka akan segera diperbaiki. Pihak pemborongnya sudah dikasih tau agar cepat memperbaikinya, " pungkasnya.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.