Wujudkan Pelayanan Prima, Sat Lantas Polres Banyuasin Gelar Strong Point
BANYUASIN, KBRS -- Wujudkan pelayan prima kepada masyarakat dan cegah tejadinya Laka Lantas dan kemacetan, Sat Lantas Polres Banyuasin Gelar Strong Poin yang berlokasi di jalur jalan lintas timur Palembang --Jambi. Senin (18/12) pukul 06.00 WIB.
Giat tersebut berada diwilayah Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin yaitu di
Gerbang Batas kota KM 12, Talang Kelapa, Simpang Y Sukajadi, Talang kelapa, Simpang Pasir Putih bawah, Sukajadi, Simpang Semuntul, Sukomoro dan SMAN 1 Sembawa, Musi landas.
Pelayanan tersebut dilakukan dalam bentuk pengaturan lalu lintas di jalan raya, yang biasa dipergunakan untuk menyeberang anak anak sekolah maupun simpul simpul jalan yang dianggap rawan macet dan rawan laka lantas.
Kapolres Banyuasin AKBP Yudhi Surya Markus Pinem S.IK melalui Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Hegi Renanta ST.S.IK mengatakan bahwa, kegiatan pengaturan lalu lintas pada pagi hari ini sudah rutin dilakukan oleh anggotanya setiap hari untuk membantu masyarakat pengguna jalan serta mengantisipasi terjadinya kemacetan dan juga laka lantas.
"Diharapkan dengan adanya Anggota satlantas yang melakukan pengaturan lalu lintas pada pagi hari dapat memberikan kelancaran terhadap pengguna jalan saat masyarakat melakukan aktifitasnya pada pagi hari," ucap Kasat Lantas. (Adam)