News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Kapolsek Betung Berikan Penyuluhan Tentang Bahaya Narkoba di Desa Biuyuku

Kapolsek Betung Berikan Penyuluhan Tentang Bahaya Narkoba di Desa Biuyuku

BANYUASIN, KBRS -- Pemdes Desa Biuyuku Kecamatan Suak Tapeh Kabupaten Banyuasin, bekerjasama dengan Polsek Betung  mengadakan penyuluhan tentang Penyalahgunaan dan Bahaya Narkoba yang bertempat di Gedung Paud Desa Biuyuku. Kegiatan ini dilaksanakan pada Senin  (18/12) jam 10.00 s/d selesai.

Kegiatan tersebut dihadiri Kapolsek Betung AKP Zulfikar SH didampingi Bhabinkamtibmas Polsek Betung Brigpol Gandhi Prianata SH selaku narasumber yang dikuti Pj. Kepala Desa Biyuku Bapak Suhendra, S.Sos, Ketua BPD Bpk Erlangga, Pendamping Desa Bpk M. Yusuf dan Bpk Febry
Perangkat Desa, Ketua RT, Ketua RW, serta tomas, tokoh pemuda Desa Biyuku dan tamu undangan lainnya sekira 60 orang.

Tujuan dari dilaksanakannya acara tersebut diantaranya yaitu selain menjalankan program pemerintah sesuai anggaran dari Dana Desa tahun 2017, juga bertujuan memberikan pemahaman arti Narkoba serta penanggulangan tentang bahaya narkoba, yang diharapkan nantinya khususnya di Desa Biyuku tidak ada lagi masy dari usia anak-anak sampai orang tua yang menggunakan, membuat, memiliki dan mengedarkan narkoba.

 Materi penyuluhan ini diawali dengan pemaparan dari Kapolsek Betung AKP. Zulfikar SH. Dalam penjelasannya, dia mengatakan, devinisi narkoba.  Salain itu, dia juga mengatakan bahaya yang ditimbulkan oleh narkoba serta faktor apa saja yang mempengaruhi sesorang untuk terjerumus menggunakan narkoba. 

"Saya berharap, seluruh warga masyarakat Desa Biuyuku terlibat aktif untuk mencegah peredaran narkoba khususnya di wilayah Desa Biuyuku. Selain itu, saya juga menghimbau khusunya kepada pemuda, untuk terlibat aktif dalam kegiatan positif, sehingga terhindar dari narkoba. 

"Jangan pernah mencoba narkoba, karena sekali mencoba akan sangat sulit untuk lepas dari jeratan narkoba", Imbuhnya. 

Hal ini juga diamini oleh Suhendra, Kasi Trantib kecamatan Kecamatan Suak Tapeh yang sekaligus sebagai PJ Kades Desa Biuyuku.. Dia sangat mengapresiasi kegiatan penyuluhan ini.

"Kepada para hadirin yang menghadiri penyuluhan ini agar bisa untuk mencegah peredaran Narkoba, dan mempertahankan predikat Desa Biuyuku sebagai wilayah bebas narkoba" ungkap Kapolsek.

Kegiatan ini diakhiri dengan diskusi yang dipandu oleh Babinkamtibmas Polsek Betung Brigpol Gandhi Prianata SH. (Adam)
Attachments area

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.