News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Personil Kodim 0404 Muara Enim, Gotong Royong Bersama Masyarakat Membuat Gorong Gorong

Personil Kodim 0404 Muara Enim, Gotong Royong Bersama Masyarakat Membuat Gorong Gorong

PALI, KBRS- Tentara Nasional Indonesia(TNI), bukan hanya pasukan bersenjata dan pembela negara saja. Mereka juga bahu membahu bersama rakyat, membangun dan membantu rakyat. Seperti yang dilakukan personil Kodim 0404/Muara Enim yang bergotong royong dalam rangka TMMD di Kelurahan Pasar Bhayangkara PALI untuk membuat gorong-gorong.

Mereka mengerjakan kegiatan ini selama dua minggu dari Talang Tumbur menuju Bhayangkara.

Saat dikonfirmasi Awak media kabarakyatsumsel.com PALI,  Komandan Distrik Militer (Dandim) 0404 Muara Enim Letkol (Inf) Teady Aulia Mula Uji SE, melalui Komandan unit Intel kodim(Dan unit inteldim) Afrizal, mengatakan program Kodim 0404/Muara Enim adalah membuat akses jalan dari Talang Tumbur hingga tembus ke Bhayangkara dan dibuat menjadi jalan lingkar.

"Alhamdulillah kurang lebih dua minggu pembuatan akses jalan sudah selesai. Ukuran jalan dengan lebar 12 meter dan panjang 5 meter sudah bisa dipergunakan, meski belum diberi pengerasan jalan," ungkapnya Minggu (8/10). Pihaknya berharap akses jalan ini bisa bermanfaat dan digunakan masyarakat untuk mengangkut hasil bumi seperti karet, sawit dan lainnya.

Lurah Pasar Bhayangkara Dedi Martono, saat dimintai keterangan terkait hal ini, mengatakan sangat berterima kasih atas kegiatan TMMD Kodim 0404/Muara Enim. "Tiga hari lalu, saya kerahkan warga membantu personil TNI dari Kodim 0404 Muara Enim membuat gorong-gorng dan telah selesai Jumat kemarin, mudah-mudahan dapat dipergunakan masyarakat dengan baik," harap Dedi.

Meski jalan yang dibuka belum ada pengerasan, Dedi berharap dapat dilanjutkan pada tahun untuk pengerjaan pengerasan jalan. Dan akses jalan yang belum dibuka, dapat dirintis dan dibuka untuk dipergunakan oleh masyarakat. "Hingga nantinya dapat tembus ke Kota Sekayu dan Lubuklinggau," terangnya.

Pengguna jalan sebut saja Anto (40) saat dimintai komentarnya mengatakan senang dengan dibukanya akses jalan ini. "Kita jadi lebih mudah membawa hasil bumi untuk dipasarkan. Mudah-mudahan bisa dilebarkan dan diberi aspal hingga lebih mudah dilalui," harap Anto.(sendi)






Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.