Warga Sekayu Antusias Nobar Film G 30 S/PKI
MUBA, KBRS-Ratusan masyarakat Kota Sekayu Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) sangat antusias saat Kodim 0401/Muba-Banyuasin menggelar nonton bareng (Nobar) Film Pengkhianatan G 30 S/PKI yang dilaksanakan di Makoramil 401-04/Sekayu dimulai pukul 20.00 Wib sampai 23.30 Wib, Sabtu (23/09)Dandim 0401/Muba-Banyuasin Letkol Czi Mulyadi SIP melalui Danramil 401-04/Sekayu Kapten Inf Suprayitno mengatakan bahwa Pemutaran Film G 30 S/PKI adalah untuk mengingatkan kepada seluruh prajurit TNI pada khususnya dan seluruh masyarakat terutama generasi muda agar tidak melupakan sejarah.
"Kita harus tahu bahwa bangsa kita pernah punya sejarah yang hitam dan jangan sampai kejadian yang sama terulang kembali" Ujarnya.
Nobar tersebut dihadiri oleh ratusan penonton yang terdiri dari Personel TNI dan keluarga serta masyarakat sekitar Kecamatan Sekayu yang dipimpin langsung oleh Danramil 401-04/Sekayu Kapten Inf Suprayitno, tampak juga Ka UPTD Dikbud Muba Ridwan.
"Marilah kita semua meningkatkan persatuan dan kesatuan sehingga kita tidak mudah terpancing oleh provokasi yang merugikan masyarakat Indonesia sendiri" Imbuhnya.
Dijelaskannya juga selain di Makoramil 401-04/Sekayu, kegiatan serupa juga digelar di Koramil lainnya yaitu Makoramil 401-07/Mariana, 401-02/Pangkalan Balai, Desa Air Batu wilayah Koramil 401-08/Talang Kelapa, 401-09/Betung, 401-03/Babat Toman, 401-01/Sungai Lilin, 401-05/Bayung Lincir dan 401-06/Sungsang. "Nobar Film Pengkhianatan G 30 S/PKI akan terus dilakukan oleh jajaran Kodim 0401/Muba-Banyuasin sampai dengan puncaknya tanggal 30 September 2017 nanti, salah satunya direncanakan akan di selenggarakan di lapangan Gelanggang Remaja Sekayu" Tuturnya. (Malaka)