News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Mess Pemkab Banyuasin Siap Memberikan Layanan Prima

Mess Pemkab Banyuasin Siap Memberikan Layanan Prima

BANYUASIN, KBRS -  Pemerintah Kabupaten Banyuasin melakukan pembenahan dan mendekorasi ulang mess Pemkab Banyuasin dengan menambah sejumlah fasilitas mulai dari pembenahan taman, lampu, tempat parkir dan lobby bahkan menyiapkan fasilitas kamar layaknya hotel berbintang dengan TV LCD dan jaringan TV Kabel

Pembenahan ini dalam rangka menyambut dan sebagai bentuk dukungan Pemerintah Kabupaten Banyuasin untuk menyukseskan Asian Games XVIII Palembang dan Jakarta akan menjadi tuan rumah pada 2018 mendatang.

Pada mulanya bangunan ini diperuntukan sebagai fasilitas bagi 45 anggota DPRD Banyuasin dalam menjalankan tugas-tugas kedewanannya,  namun karena tidak efektif maka pada tahun 2014 pengelolaannya diambil oleh Bagian Umum Setda Pemkab Banyuasin.

Keberadaan bangunan ini banyak mendapat sorotan dari berbagai kalangan masyarakat terkait pengelolaan dan fasilitas serta sarana pendukungnya yang dianggap mubasir, pro kontra itu tidak menjadi polemik berkepanjangan ketika mendapat perhatian khusus dari Wakil Bupati Banyuasin selaku Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Banyuasin Ir SA Supriono MM bersama dengan Asisten III H M Yusuf, M. Si yang melakukan sidak terkait rehabilitasi mess.

Dalam sidaknya Supriono memerintahkan agar menambah tempat penampungan air, selain itu segera menyiapkan akses satu pintu dengan memasang terali besi yang menutup seluruh bangunan juga dilengkapi dengan kamera pengintai (cctv_red) yang terpasang  di seluruh sudut Mess Pemkab.

"Kedepan akan kita kelola secara profesional tentunya agar ini menjadi salah satu sumber PAD, agar ini dapat berjalan dibutukan partisipasi dari semua pihak", katanya.

Suasana nyaman dan asri sangat terasa ketika memasuki halaman depan, tampak lapangan parkir sudah tertata rapi dengan sejumlah tanaman hias dan rumput yang terawat, sehingga membuat pandangan mata menjadi sejuk.

Penampilan baru mess Pemkab Banyuasin sudah terlihat meskipun proses rehab sedang berlangsung, perubahan yang cukup signifikan terlihat ketika kaki memasuki lobby, tampak kursi tamu sudah tersusun dengan rapi dan elegan.

Asisten III Pemkab Banyuasin H. M. Yusuf M Si saat ditemui mengharapkan pengelolaan mess dapat menjadi salah satu sumber APBD Banyuasin,  agar pelayanan menjadi lebih baik sejumlah fasilitas segera di tambah.

"Masih dalam kajian Pemerintah Kabupaten Banyuasin apakah pihak ketiga yang mengelola, jika terlaksana kedepan di mess ini ada tempat karaoke keluarga dan kantin 24 jam bagi tamu dan pengunjung", paparnya.

Suasana di lokasi pada saat malam hari terlihat seluruh ruangan mess sudah terang benderang mulai dari tempat parkir, taman, lobby sedangkan aula terlihat rapi dan bersih siap untuk digunakan sebagai ruang rapat dengan kapasitas 50 orang.
Menyikapi pembenahan yang dilakukan pihak Pemkab Banyuasin terhadap keberadaan mess dengan penambahan sejumlah fasilitas mendapat apresiasi yang positif dari Lembaga Evaluasi dan Monitoring Anggaran Negara (LEMAN)

Kabupaten Banyuasin melalui Ketuanya Salim saat dimintai komentarnya mengatakan kita patut berbangga karena bisa jadi mess Pemkab ini menjadi salah satu ikon kebanggaan masyakat dan kedepannya menjadi salah satu pendukung dan daya  tarik dalam rangka pengembangan pariwisata,”katanya.(Adam Malik).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.