News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Tolak Pembangunan Tugu Keris Seginjai

Tolak Pembangunan Tugu Keris Seginjai

JAMBI, KBRS- Polemik pembangunan tugu keris siginjai terus menuai polemik, suara penolakan dari beragam elemen masyarakat terus disuarakan. Hari Kamis (20/7/2017) puluhan massa yang tergabung dalam Aliansi Tanah Pilih Kota Baru melakukan unjuk rasa di depan tugu adipura.
Dalam orasinya, massa mendesak agar pemkot mengkaji kembali pembangunan ini karena harus di lakukan uji publik terlebih dahulu.
Aswan salah satu demonstran mengatakan, pihaknya tidak mempersoalkan apabila tugu keris siginjai dibangun tapi letaknya tidak di tugu adipura.
Jangan rusak tugu kota baru, kami setuju dibangun tugu keris siginjai, kalau bisa anggarannya ditambah, tapi tolong jangan di sini lokasinya, cari lokasi lain.” kata Aswan.
Dia mengatakan. bila tugu keris siginjai di bangun di tempat lain akan menambah objek wisata baru di Kota Jambi.
Bisa menambah destinasi wisata lain di Kota Jambi, kenapa tugu adipura tidak salah, tugu masih tegak berdiri. Inilah bukti sejarah dibangunnya kota jambi, tugu ini merupakan titik nol kordinat kota jambi,” ujarnya.
Aswan menuturkan, pihaknya selaku warga kota Jambi mendukung program Walikota Jambi, Fasha tetapi dirinya memohon agar pembangunannya tidak dilakukan ditempat yang sama.
Jangan hancurkan tugu kota baru, kenangannya banyak sekali,tolong dengarkan pak wali, karena bapak kami yang memilih,” ungkap Aswan.(tim).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.