Dinas Ketahanan Pangan dan TP PKK PALI Gelar Lomba Cipta Menu Beragam
PALI, KBRS-Dinas Ketahanan Pangan dan TP PKK PALI menggelar Lomba Cipta Menu Beragam. Kegiatan dihadiri Kabid Konsumsi Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sumsel Nariman Kiptia, Asisten I Setda PALI Nasrohi SSos dan SKPD serta peserta.
Drs Agen Eleidi Ketua Penyelenggara mengatakan kegaitan ini merupakan kerjasama Dinas Ketahan Pangan dan TP PKK PALI dan diikuti 10 peserta dari Kecamatan yang ada di PALI.
"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dalam menciptakan menu masakan baru, pemahaman dan peningkatan konsumsi makanan yang berbasis bahan lokal," ungkapnya.
Nuriman Koptia mengatakan pemerintah gencar melakukan pengembangan dan inovasi dalam Lomba Cipta Menu, sehingga nantinya dapat menemukan kreasi serta inovasi menu makanan sehat dan bergizi.
Asrohi dalam sambutannya mengatakan Pemkab PALI sangat mendukung penuh peningkatan dan penciptaan menu baru ini dan diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan akan masakan yang dengan menu sehat dan bergizi.(sendi)