Ratusan Personil Siap Siaga Arus Mudik Lebaran
BANYUASIN, KBRS – Polres Banyuasin menggelar apel operasi Ramadniya 2017 di halaman Mapolres Banyuasin, Senin (19/6) kemarin. Kali ini Polres Banyuasin menerjunkan ratusan personel untuk mengamankan arus mudik .
“Kita sebar ratusan personil untuk mengamankan arus mudik yang melintas di Banyuasin,” kata Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi Sik, usai menggelar apel yang diikuti unsur Muspida, kemarin.
Andri mengatakan, personel tersebut rencana disebar semua titik mudik, rawan laka, rawan macet. Selain itu, rawan kriminal, semua lini diwajibkan bergerak untuk mengamankan arus mudik 2017 ini.
“TNI, instansi pemerintah seperti Dishub, Pol PP, dinkes juga kita ikutsertakan untuk mengamankan arus mudik. Mudah-mudahan sesuai dengan instruksi pak kapolri, arus mudik akan berjalan aman dan lancar.
Kata dia, kepolisian sudah mengantisipasi segala potensi gangguan keamanan selama arus mudik. Ia mengatakan, ada 7 ancaman terbesar dari beragam ancaman mudik, yakni aksi teror, pencurian nasabah, pencurian kendaraan bermotor, sweeping ormas, kecelakaan penggunaan mercon, serta kecelakaan lalu lintas.
"Termasuk pembagian zakat itu menjadi ancaman juga karena kalau dia secara langsung kumpul tidak diatur bisa rubuh ada yang meninggal. Semua ancaman ini sudah kita waspadai dan kita berdoa tidak terjadi di Banyuasin,” harap dia.
Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Asep Supriadi SH menyebutkan, pihaknya terus turun kelapangan untuk mengatur arus lalu lintas, dalam mencegah terjadinya kemacetan panjang. “Upaya terus kita lakukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat,” pungkas dia. (Adam Malik)