News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Camat dan Kades se Rantau Ikuti Pelatihan di Bandung

Camat dan Kades se Rantau Ikuti Pelatihan di Bandung

OGAN ILIR, KBRS-Camat dan para Kades se Kecamatan Rantau Alai Ogan Ilir mengikuti pelatihan pengetahuan mengenai Pengelolaan Manajemen BUMDes dan Pengelolaan Keuangan Desa di Balai Besar Pertanian Bandung Jawa Barat.
Drs Edi Rahmat MSI Camat Rantau Alai menerangkan pelatihan tersebung berlansung satu minggu dari 1 Juni hingga 5 Juni 2017 mendatang.
"Pesertanya masing-masing tiga orang per desa yaitu Kades selaku Komisaris BUMDes, kemudian Direktur BUMDes dan Bendahara BUMDES, dengan narasumber dari Kemendes, Kementan dan para profesional," jelas Edi Rahmat.
Adapun pesertanya masing – masing 3 (tiga) orang per desa yaitu kepala desa selaku komisaris BuMDes, kemudian Direktur BUMDes, dan Bendahara BuMDes. Dengan narasumber dari Kemendes, Kemen Pertanian dan Profesional.
Ia juga menambahkan keikutsertaan para Kades dan pengurus BUMDes ini dimaksudkan untuk meningkatan profesionalitas BUMDes, Manajemen serta peningkatan teknologi pertanian dan peningkatan akuntabilitas laporan keuangan Desa. 
"Dengan harapan agar Desa di Kecamatan Rantau Alai bisa mumpuni dan memahami secara jelas program tersebut," tuturnya.(her)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.