Jelang Bulan Ramdhan Polsek Betung Dan Instansi Terkait Gelar Ops Cipkon
BANYUASIN, KBRS - Dalam rangka menyambut bulan suci Ramdhan 1438 H Polisi Sektor Betung (Polsek) melaksanakan razia dengan sasaran penginapan yang berada di wilayah hukum Polsek betung demi untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dalam melaksanakan Ibadah Puasa, Rabu (24/5) Pukul 21.00 WIB s/d selesai.
Razia gabungan tersebut dengan melibatkan beberapa instansi dianatanya dari Polsek Betung yang langsung di pimpin Kapolse Betung AKP Zulfikar SH dengan melibatkan 20 personil, Satpol PP Provinsi Sumsel yang d pimpin Kabid P3 Ishak sersama dengan18 anggota, Satpol PP Kabupaten Banyuasin yang dipimpin oleh Kabid P3 Abdul Aziz Thamrin Sh Msi bersama 30 anggota, Kejaksaan Negri Banyuasin, Sub Denpom Muba pimpinan Serma Ibrahim dan rekan serta Koramil Betung diwakili oleh Serka Riswan T.
Menurut Kapolsek Betung AKP Zulfikar mengatakan bahwa ada empat penginapan yang menjadi sasaran razia khususnya yang berada di wilayah hukum Polsek Betung yaitu Penginapan Tetesan Embun, Penginapan Siang Malam, Penginapan Lestari serta Penginapan Kenanga.
" Dari hasil razia didapati pasangan yang bukan suami istri berada dalam satu kamar dipenginapan Siang Malam yang berada di Kamar No 21 atas nama Ela Binti Darlis (40) Warga Gua Jepang Pal 5 Palembang, Stastus Janda degan pasangannya atas nama Mustangin (43) Warga Tanah Abang Dusun IV RT 02 RW 04 Desa Tanjung Kerang Babat Supat Muba, Status berkeluarga," Ungkap Kapolsek Betung AKP Zulfikar SH.
Pasangan tersebut diamankan oleh Sat Pol PP untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kegiatan razia berlangsung dalam keadaan aman serta Kondusif. (Adam Malik)