News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Personil Polres Banyuasin Latihan Penggunaan Senpi SE1V2 Dan Giat 21

Personil Polres Banyuasin Latihan Penggunaan Senpi SE1V2 Dan Giat 21



BANYUASIN, KBRS - Kepolisian Resort (Polres) Banyuasin melaksanakan latihan dan simulasi penggunaan senpi SSV2 yang mesti dilakukan secara prosedural mulai dari penggunaan, pengecekan, keamanan dan cara membawanya serta bongkar pasang/ kebersihan senpi, di Mapolres Banyuasin, Kamis (20/4) sekitar pukul 13.00 Wib.

Kegiatan tersebut dihadiri Para Kabag, Kasat , KBO serta para Kapolsek jajaran polres Banyuasin. Adapun pelatih dalam kegiatan tersebut Kapolsek Tungkal IPTU Gunawan,SH dan langsung disaksikan oleh Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi, S.Ik. MH. Kdgiatan itu diikuti oleh personil Polres Banyuasin yang diwakili oleh satuan Reskrim, Intelkam, Sabhara, Lantas dan staf di Polres Banyuasin.

Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi, SIK, MH dalam arahannya menyampaikam dari hasil pelaksanaan latihan dan simulasi ini diharapkan dalam pelaksanaan kedepannya personil penggunaan senpi SS1. V2 dapat terlatih dan terampil bagi personil yang melaksanakan tugas baik di internal maupun tugas dalam pengawalan dilapangan.

" Saya berharap bagian Sumda dan Ops melaksanakan kegiatan latihan dan simulasi ini dilaksanakan secara berkala, dan kegiatan lainnya seperti beladiri, dari tongkat dan borgol maupun pelatihan lainnya juga dilaksanakan," katanya.

Selanjutnya, propam juga bekerjasama dengan bagian Sumda untuk melaksanakan kegiatan Gaktibplin dengan melakukan pengecekan Kartu anggota kartu Anggota, Kartu senpi dan SIM serta administrasi lainnya secara periodik dan berkala. 

"Tujuannya agar bagian Sumda Polres Banyuasin berkoordinasi dengan bagian Psikologi Polda sumsel untuk melaksanakan tes psikologi bagi seluruh personil secara berkala dan selalu melakukan pengecekan kartu senpi bagi pemegang senpi dinas," jelasnya.

Kemudian sekitar pukul 14.00 WIB di jalan perkantoran Desa Mulya Agung tepat di Mapolres Banyuasin dilanjutkan dengan kegiatan latihan dan simulasi giat 21 berdasarkan protap yang dipimpin langsung Kasat Lantas Polres Banyuasin AKP Aep Supriadi,SH. 

"Iya kegiatan latihan dan simulasi 21 ini juga melibatkan personil di Satuan fungsi ( Sat Reskrim, intel dan sabhara serta lantas )serta  Bag ( Bagian operasional ) dan Propam polres Banyuasin. Kegiatan tersebut berakhir pada pukul 15.30 WIB,: tandasnya. (Adam Malik)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.