News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

2 Perampok Asal Rantau Bayur Diamankan Tim Sat Pol Air

2 Perampok Asal Rantau Bayur Diamankan Tim Sat Pol Air

BANYUASIN, KBRS -  Dua orang tersangka perampokan yang selama ini sering beroprasi di perairan sungai musi akhirnya dapat diamankan Sat Pol Air Polres Banyuasin, Jum'at (14/4) pukul 16.19 Wib.
Penangkapan ke 2 tersangka tersebut dimana pada pukul 08.00 Wib Sat Pol Air Polres Banyuasin mendapatkan imformasi bahwa tersangka perampokan sedang berada di Desa Kemang Bejalu, lalu Unit Gakum langsung bergerak cepat dan akhirnya berhasil mengamankan tersangka.

Adapun ke 2 tersangka yang telah diamankan yaitu, inisial E (44) warga Desa Kemang Bejalu Kecamatan Rantau Bayur Kabupaten Banyuasin dan inisial A (24) juga warga yang sama.
" Ke 2 tersangka dikenakan pasal 441 KUHP sesuai dengan Lp:B/05/IV/2017/BA/Sumsel/Pol Airud tanggal  6 April 2017," ungkap Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi SIK MH melalui Kasat Pol Air AKP Suprawira SH  saat di confirmasih kabarakyatsumsel.com

Saat ini barang bukti yang telah diamankan , Satu Unit Speed bout 40 PK warna merah lis biru merk Sumatera,  Uang hasil TP sebesar Rp.2.300.000,-.(Dua Juta Tiga Ratus Ribu Rupiah ).

" Diketahui tersangka inisial A adalah serang/nahkoda speed bout merk Sumatera yang di gunakan dalam aksi perompakan sedangkan tersangka  inisial E adalah pemilik speed bout merk Sumatera yang telah menerima uang hasil perompakan sebesar Rp.7.000.000.(Tujuh Juta Rupiah ),"  ujarnya.
Sementara itu  jelasnya, pelaku lainnya setelah dilakukan pengembangan dan penggrebekan di kediaman masing masing sudah  tidak ada lagi dan sudah melarikan diri.

"Kini selain kita  mengamankan barang bukti juga  melakukan pemeriksaan terhadap ke 2 tersangka serta Koordinasi dengan  Sat Reskrim Polres Banyuasin  untuk menangkap tersangka lainnya," tandasnya. (Adam Malik)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.