PATANI dan LPAM Panen Perdana Bawang Merah
PALEMBANG, KBRS-Pandu Tani Indonesia ( PATANI ) bersama Lembaga Pelatihan Agri Bisnis Mandiri ( LPAM ) panen perdana Bawang Merah dengan pola kemitraan Investor petani di Pulau Semambu, Kabupaten Ogan Ilir, Selasa ( 21/03 )
Direktur Utama PATANI H.Sarjan Tahir dalam sambutannya mengatakan Pengembangan budidaya bawang merah di Pulau Semambu Ogan Ilir ini diharapkan menjadi pelopor budidaya bawang di Sumatera Selatan.
”Pengembangan budi daya bawang merah tepatnya di Pulau Semambu Ogan Ilir diharapkan menjadi pelopor budi daya bawang di Sumatera Selatan. Pandu Tani Indonesia ( PATANI ) sangat senang dan memberikan apresiasi bilamana muncul pelopor-pelopor pengembangan masyarakat desa,pengembangan budi daya bawang merah di harapkan menghasilkan panen yang memuaskan Quantitinya mempunyai Qualitas yang baik. Panen perdana bawang merah kali ini merupakan tindak lanjut gerakan yang dapat di tindak lanjuti PATANI Sumsel dengan komoditi lainnya agar bisa membantu usaha-usaha ekonomi produktif masyarakat desa darii off farm menjadi on farm," ungkap Sarjan Tahir
Sugeng Riyadi Direktur Pengembangan Usaha Ekonomi Desa (PUED) Kementrian Pembanguan Desa Tertinggal RU mengatakan kegiatan ini merupakan kegiatan nyata pemberdayaan masyarakat desa.
"Diharapkan seluruh Desa bisa mandiri dan mampu mengolah potensi desanya masing-masing," jelas Sugeng.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua LPAM Ir Rusli MS sebagai pelopor budidaya bawang merah di Sumsel, Kanwil PATANI Sumsel Ir Hj Misliha dan Husyam Usman, Wakil Rektor Universitas Bina Darma DR Sunda Ariana, perwakilan Universitas Muhammadiyah Prof Dr Zainuddin, Direktur LPM DR Sri Rahayu, perwakilan STIER DR Usainlan Umar, Tokoh Pengusaha bawang merah H Soni, KADIN Banyuasin Fauzi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Musi Rawa Ir Ismun Yahya, Ketua Baradatu Sumsel Sapriadi, Kacab PATANI Ogan Ilir Ujang Kanovriandy, Kacab PATANI Palembang M Reza serta para Kades di Ogan Ilir.(dja/arsis/bmg)