Ketua PKK OKU Selatan Ajak Gerakan Nasional Tanam Cabai
MUARA DUA, KBRS-Untuk meningkatkan gerakan pangan di kabupaten,kecamatan,dan desa diadakan kerjasama antara tim penggerak PKK dengan Dinas ketahanan Pangan dan Dinas Pertanian dengan Pencanangan Gerakan Tanam (Gertam)cabai yang dihadiri oleh Bupati,Wabup,FKPD,Sekda,Staf ahli,Para Asisten,Ka.TP PKK,DWP,Ka.SKPD dan Camat OKU Selatan, Rabu (8/3)
Dalam hal ini Kepala Dinas Ketahanan Pangan kabupaten OKU Selatan Sutina SP menjelaskan bahwa tujuan kegiatan ini agar terpenuhi kebutuhan pangan pokok slah satunya cabai di setiap rumah tangga dan pemanfaatan pekarangan rumah untuk dijadikan sumber pangan pokok sehat dan bergizi,serta terwujudnya halaman rumah yang asri,teratur,indah dan nyaman.gerakan ini akan dilanjutkan pemberian kepada desa-desa berupa bibit cabai,pupuk kandang,dan polibek sebanyak 45.000 melalui dinas Pertanian OKU Selatan.sasaran utamanya didesa potensi rawan pangan ataupun desa miskin
Selain itu Ketua TP PKK kabupaten OKU Selatan NyIsyana Lonetasari mengatakan kegiatan ini dilakukan karena harga bahan pangan salah satunya cabai selalu melonjak tinggi sehingga harapan kita sebagai pemerintah pusat,provinsi,dan daerah supaya masyarakat dapat melakukan hal kecil seperti penanaman cabe di pekarangan rumah dan mari bersama-sama kita kembangkan dan lakukan niat dari kabupaten kita sendiri agar kita bisa menanam tanaman dapur tidak hanya cabai tetapi sayur mayur juga agar kita tidak membeli lagi di warung.
Dalam acara tersebut Bupati Oku Selatan Popo Ali M.B.Commerce menambahkan bersama badan ketahanan pangan dan dinas pertanian gerakan ini harus diteruskan sampai ketingkat kecamatan dan tingkat desa.
"Semoga semua ini dapat terencana sesuai target yang di inginkan dan dapat bergerak dengan nyata karena gerakn ini sangat simpel,mudah dan bermanfaat," harap Popo Ali.(hanif)