News BreakingNews
Live
wb_sunny

Breaking News

Kebakaran Semak Belukar CV SAL Beruntung Dapat Diatasi

Kebakaran Semak Belukar CV SAL Beruntung Dapat Diatasi

BANYUASIN, KBRS  – Langkah cepat yang dilakukan Kapolsek, Kanit reskrim dan anggota Polsek Betung saat mengatasi kebakaran hutan dan lahan tepatnya di pembibitan kelapa sawit milik CV. Swata Argo Lestari di Jalan Palembang Betung Km.50 Desa lubuk lancang Kec. Suak Tapeh Banyuasin, Selasa (28/3) pukul 14.00 Wib.

Penanggulangan kebakaran tersebut, juga dilakukan setelah ada mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Banyuasin. Untuk lahan yang terbakar seluas setengah hektar merupakan lahan yang ditumbuhi rumput ilalang, saat petugas mendatangi titik api sudah dipadamkan oleh karyawan perusahaan dengan cara disemprot mengunakan pompa air dan selang hingga apinya padam.

Menurut keterangan pimpinan kebun Yossy Rizaldi (44) menyebutkan  api berasal diperkirakan dari orang yang mancing karena pada saat pekerja kebun sedang istirahat jam 12.00 WIB. Kemudian sekitar pukul 13.00 WIB terlihat ada api membakar lahan yang ditumbuhi rumput yang mati sudah disemprot mengunakan racun. Kemudian pimpinan kebun dan karyawan segera memadamkan api dengan alat berupa mesin semprot dan selang air serta kayu hingga api padam sekiranya jam 14.00 WIB.

“Api bisa dipadamkan dan barulah datang mobil pemadam kebakaran bersama Kapolsek dan kanit reskrim beserta anggota Polsek betung,”ungkapnya.

Ketika dikonfirmasi Kanit Reskrim Polsek Batung Iptu Sugeng SH membenarkan adanya kejadian itu. Pihaknya sudah ke lokasi melakukan upaya pemadaman dan api berhasil dipadamkan oleh tim satgas Karhutlah Banyuasin.

“Untuk sementara penyebab kebakaran tersebut akibat dari api rokok masyarakat yang sedang memancing di sekitar kolam penyiraman bibit sawit,” tandasnya. (Adam Malik)

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.