Aksi Unras Kelompok Tani Ulang Jaya Berlangsung Kondusif
BANYUASIN, KBRS - Karena tidak mendapatkan uang plasma yang dibentuk oleh koperasi dan mengklaim bahwa sejumlah masyarakat ada yang tidak terdaftar sebagai petani plasma, akhirnya Kelompok Tani Ulung Jaya melakukan aksi unjuk rasa dengan PT Transfasific, Senin (7/3) sekitar jam 10.00 wib.
Dalam menanggapi tuntutan dari Kelompok Tani Desa Ulung Jaya tersebut , PT.Transfasific Desa Upang Jaya melakukan giat 53 yang dihadiri oleh Ibu Kades Upang Jaya Melizah, Ketua Kelompok Tani saudara Gunawan, pihak dari PT.Transficific Bapak Endang ligel Humas dan masa yang diperkirakan berjumlah 125 orang
Sementara Kapolsek Muara Telang Melalui Kapolres Banyuasin AKBP Andri Sudarmadi SIK MH ketika di confirmasi kabarakyatsumsel.com mengatakan, telah diarahkan agar mesyarakat yang dibawa Pimpinan Ibu kades Melizah untuk menyelesaikan permasalahan nya melalui jalur Pemkab Banyuasin.
"Apa yang menjadi tuntutan mereka telah kita arahkan untuk diselesaikan melalui Pemerintah Kabupaten Banyuasin dengan membawa data atau dokumen yang lengkap," ujar Kapolres.
Dijelaskan Kapolres, kalau Ibu Kades Meliza maupun Masyarakat telah menerima dan akan menempuh jalur mediasi di Pemkab Banyuasin. Masyarakat juga sepakat tidak akan mengganggu aktifitas Pemanenan buah sawit yang dilakukan Perusahaan.
"Setelah ada kesepakatan Masyarakat diarahkan untuk pulang dan situasi 53 berakhir dan berjalan dengan damai dan Kondusif," tamdasnya. (Adam Malik)